Sukses

Lifestyle

Resep Teh Hijau untuk Pencernaan yang Sehat

Sistem pencernaan yang sehat juga dipengaruhi dengan minuman apa saja yang Anda minum. Salah satu jenis minuman yang baik dan sangat disarankan untuk sistem pencernaan yang sehat adalah teh hijau. Teh hijau juga bisa dikreasikan dengan bahan-bahan lain dan manfaatnya pun akan semakin banyak. Ini dia resepnya, seperti yang dilansir oleh food.amerikanki.com.

Bahan-Bahan yang Diperlukan:
2 buah jeruk nipis atau jeruk keprok
1 ruas ibu jari jahe
1 gelas daun teh hijau
2 ikat daun mint yang sudah dibuang batangnya

Cara Membuat:
Kupas buah jeruk dan ambil kulitnya. Lalu, letakkan kulit jeruk tersebut di rak. Setelah itu potong jahe tipis-tipis, ambil beberapa lembar daun mint. Letakkan semuanya di rak, atau tempat khusus dengan suhu ruangan. Biarkan sekitar 24 jam. Setelah itu, baru rajang semuanya kecil-kecil. Setelah itu, campurkan semua bahan pembuat teh. Simpan dalam toples kedap udara di suhu ruangan. Jika, Anda akan membuat teh, cukup ambil secukupnya dan seduh dengan air panas.



(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading