Sukses

Lifestyle

Tragedi Runtuhnya 2 Bangunan Besar di East Harlem

Ladies, mungkin Anda sudah akrab dengan istilah "Harlem Shake", tarian ini populer setelah Gangnam Style meramaikan industri musik dunia. Namun kali ini, salah satu kota di timur Harlem berkabung setelah runtuhnya 2 bangunan tinggi yang disebabkan oleh ledakan gas. 3 korban meninggal dan 8 orang masih dikabarkan hilang, serta korban lainnya di antaranya anak-anak dan dewasa menderita luka parah akibat insiden yang terjadi seperti dilansir dari nydailynews.com.

Bangunan tersebut runtuh dan menghancurkan beberapa deret bangunan lainnya yang berdekatan. Demikian saksi mata melukiskan bagaimana kejadian yang menakutkan itu terjadi. Bahkan ledakan gas tersebut terdeteksi sebagai gempa yang mengguncang kota New York. Musibah ini terjadi akibat runtuhnya saluran air utama yang kemudian menimpa garis gas dan kemudian meledak dengan hebat menyebabkan 2 bangunan yang menjulang tinggi runtuh seketika. Tidak ada indikasi apapun yang disadari warga di sekitar sebelum tragedi ini terjadi.

Hasil identifikasi sementara 3 korban meninggal dan 3 lusin korban lainnya mengalami luka parah. Di antaranya satu balita dalam keadaan kritis. Jerit tangis mengiringi keluarga korban menyusuri setiap rumah sakit di mana kemungkinan anggota keluarganya diberikan pertolongan medis. Dan hingga saat ini masih ada 8 orang yang diberitakan hilang, namun dikhawatirkan korban tersebut telah meninggal. 2 bangunan tersebut terdiri dari 15 apartemen, sebuah toko piano, dan gereja umat kristen yang berlokasi di 1644 Park Ave. Tragedi ini terjadi kemarin sekitar pukul 9.30 pagi waktu US. Pada jam tersebut orang-orang melakukan aktivitas yang biasa dilakukan sehari-hari tanpa curiga tragedi ini akan terjadi.

Proses evakuasi masih dilakukan dan berikut ini foto-foto penyelamatan yang dilakukan pasca runtuhnya 2 bangunan besar di Harlem.

(vem/hyn)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading