Sukses

Lifestyle

Kangen Pacar Itu Wajar, Jangan Nangis Dong..

Saat sedang jatuh cinta, rasanya jarak 10 meter saja sudah bisa membuat Anda kangen dengannya. Namun Anda dan si dia tidak mungkin juga harus bersama 24 jam tanpa terpisah. Kadang ada kondisi yang membuat Anda jauh darinya, entah beda kampus di luar kota atau karena pekerjaan.

Jika sudah begini, rasa kangen pasti menyesakkan hati. Walau komunikasi tidak menjadi hal yang sulit (thanks to BBM or WhatsApp), tapi rasa kangen pada kehadirannya tidak bisa ditolak. Lalu harus bagaimana? Jangan terus menerus menangisi rasa kangen Anda. Hadapi! Beginilah caranya.

Perbanyak Komunikasi

Jarak memisahkan, tapi Anda dan dia masih bisa berkomunikasi. Hubungan akan tetap baik bukan dari seberapa sering Anda menghubunginya, tapi dari seberapa dalam komunikasi yang Anda lakukan dengannya. Tidak perlu menggila menghubunginya 10 kali sehari. Sekali saja atau beberapa hari saja cukup, selama komunikasi tetap dilakukan rutin.

Hindari Tempat Kenangan

Jika Anda masih belum terbiasa dengan ketidakhadirannya, maka hindari dulu tempat-tempat yang dulu sering Anda kunjungi bersamanya. Namun jika tidak bisa dihindari, maka kuatkan hati Anda dan biasakan diri melewati hari-hari tanpa kehadirannya.

Tidak Perlu Diumbar di Sosial Media

Kangen memang menyiksa, rasanya ingin berteriak tapi apakah itu menentramkan hati Anda atau langsung membuat si dia ada di samping Anda? Tidak kan? Maka hindari terlalu mengumbar rasa kangen setiap 10 menit sekali di media sosial. Jika pacar Anda membacanya, dia juga akan tersiksa dengan 'teriakan' kangen Anda di sosial media.

Percaya Padanya dan Diri Anda Sendiri

Saat jauh darinya, kadang muncul bayangan tentang hal hal-hal buruk yang bisa terjadi. Kalau dia selingkuh bagaimana? Kalau ada wanita yang menggodanya bagaimana? Tenang.. percayalah padanya. Jadikan hal ini sebagai pelajaran bagi diri Anda untuk belajar percaya padanya. Dan percayalah pada diri Anda, bahwa Anda bisa menjaga kepercayaannya.

Menangislah Sesekali

Obat sakit kepala ada, tapi obat kangen? Ya bertemu dengannya. Jika hal tersebut belum memungkinkan, dan rasa kangen Anda sudah di puncaknya, menangislah, tidak apa-apa. Walau belum bisa bertemu dengannya, setidaknya Anda sudah lega. Tapi jangan sering menangis ya! Karena Anda harus buktikan bahwa rasa kangen ini adalah tes untuk mengukur seberapa besar rasa cinta Anda padanya.

Mau berbagi perasaan kangen di sosial media? Boleh sesekali, apalagi jika memakai gambar cantik berisi kutipan kangen di bawah ini.

(vem/yel)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading