Sukses

Lifestyle

Resep Banana Pop Chocolate Untuk Ulang Tahun Anak

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Jika anak akan berulang tahun dan ingin membuat camilan praktis, Banana Pop Chocolate bisa jadi hidangan yang oke. Anda bisa membuat Banana Pop Chocolate yang sangat mudah dan hasilnya warna-warni seperti yang disukai anak-anak.

Bahan:

5 buah pisang ambon

Dark chocolate

White chocolate

Taburan berupa permen warna-warni, meises atau sprinkle

Tusuk es krim dari kayu

Cara Membuat:

  1. Iris pisang sesuai selera.
  2. Tusuk pisang dengan tusukan es krim.
  3. Tim cokelat yang Anda inginkan, bisa dark chocolate atau white chocolate.
  4. Celupkan pisang pada cokelat yang sudah dilelehkan. Angkat.
  5. Langsung taburi cokelat dengan permen, meises atau sprinkle.
  6. Tunggu hingga cokelat membeku.
  7. Lakukan hingga semua pisang habis, agar makin ceria, Anda bisa membuat berbagai variasi warna cokelat dan taburannya.

(vem/yel)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading