Sukses

Lifestyle

Selamat, 13 Calon Idola Indonesia Ini Lolos Ke Babak Spektakuler!

Hayo ngaku, siapa yang suka banget ngikutin Indonesian Idol? Anda yang ngikutin dari awal audisi hingga beberapa rangkaian eliminasi pasti hafal banget nih siapa aja kontestan Indonesian idol. Kemarin (14/2), pas hari Valentine, ada babak 15 besar yang memilih 13 besar untuk lolos ke babak spektakuler lho.

Dilansir dari kapanlagi.com (15/2), tujuh kontestan pertama lolos karena poling sms para pendukung mereka. Kemudian empat juri utama, yaitu Ahmad Dhani, Tantri 'Kotak', Titi DJ, dan Anang Hermansyah memilih jagoannya masing-masing. Kalau Anda kemarin ketiduran jangan khawatir, ini list kontestan Indonesian Idol yang lolos:

  1. Sarah
  2. Nowela
  3. Yunita
  4. Ryan
  5. Windy
  6. Virzha
  7. Gio
  8. Miranthi (pilihan Ahmad Dhani)
  9. Eza (pilihan Tantri)
  10. Husein (pilihan Titi DJ)
  11. Dewi (pilihan Anang Hermansyah)
  12. Yuka
  13. Ubay

Dua list nama terakhir, Yuka dan Ubay, harus menyanyikan sebuah lagu tambahan demi merebut tempat tersisa di panggung spektakuler. Mereka berdua pun terlihat meyakinkan dan lolos ke babak Spektakuler dengan menyisihkan Ajeng dan Aksha.

Congratulation buat 13 kontestan yang lolos ke babak Spektakuler. Kira-kira, siapa sih jagoan Anda? Yuk yuk sharing di kolom komentar.

(vem/and)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading