Sukses

Lifestyle

Resep Bolu Nangka Lembut

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Bolu nangka terasa spesial karena ada aroma dan rasa manis nangka yang khas. Ini dia resep bolu nangka yang lembut.

Bahan:

5 buah nangka yang sudah matang, potong dadu kecil

100 gram tepung terigu

25 gram maizena

30 gram margarin, lelehkan

4 butir telur ayam

125 gram gula pasir

1 sendok sp

Pewarna makanan warna kuning

Cara Membuat:

  1. Ayak tepung terigu dan maizena. Sisihkan.
  2. Kocok telur ayam, gula dan sp hingga menggembang
  3. Masukkan tepung terigu dan maizena sedikit demi sedikit agar tidak menggumpal.
  4. Tuangkan margarin cair, aduk rata.
  5. Tuang pewarna makanan, agar tidak kebanyakan, Anda bisa memakai bantuan tusuk gigi untuk meneteskan pewarna. Aduk hingga rata.
  6. Masukkan nangka, aduk rata kembali.
  7. Tuang adonan dalam cetakan bulat ukuran 18 cm dan tinggi 6 cm yang sudah dioles dengan margarin.
  8. Panggang dalam oven bersuhu 185 derajat celsius selama 35 menit atau hingga matang.
  9. Angkat, keluarkan dari loyang. Iris jika sudah dingin.

(vem/yel)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading