Bolu pisang masih menjadi kue yang disuka. Rasa bolu yang lembut bercampur pisang yang manis dan gurih akan membuat kue ini terasa enak sejak gigitan pertama. Ayo buat sendiri bolu pisang yang enak dan gurih ini.
Bahan:
500 gram pisang ambon yang sudah matang, haluskan
Advertisement
5 sdm susu kental manis
200 gram tepung terigu
200 gram gula pasir
50 gram margarin, cairkan
10 butir kuning telur
8 butir putih telur
1/2 sdt baking powder
Cara Membuat:
- Aduk pisang dan susu kental manis hingga rata. Sisihkan
- Kocok gula, telur dan baking powder hingga berubah warna menjadi putih pucat.
- Masukkan campuran pisang dan susu kental manis hingga rata.
- Tambahkan tepung terigu sedikit demi sedikit hingga rata.
- Masukkan margarin yang yang sudah cair, aduk rata.
- Siapkan loyang, oles dengan margarin dan taburi dengan terigu tipis.
- Tuang adonan dalam loyang.
- Panggang adonan dalam oven bersuhu 180 derajat celsius selama 45 menit.
- Angkat, keluarkan dari loyang. Tunggu hingga dingin lalu iris sesuai selera.