Sukses

Lifestyle

5 Cara Memasak Sayur Brokoli agar Gizinya Tidak Hilang

Tahukah kamu bahwa brokoli adalah salah satu jenis sayur yang paling sehat? Antioksidan yang terkandung di dalamnya menjadi andalan yang menyehatkan tubuh sekaligus menjadi makanan yang paling kuat dalam hal nutrisi. Secara umum, brokoli bisa dimasak atau diolah menjadi menu makanan apa saja. tapi ada beberaa cara memasak yang baik sehingga tidak menghilangkan gizi brokoli yang sehat. 

 

1. Teknik rebus

Brokoli bisa dimasak dengan cara direbus, biasanya teknik ini dipakai untuk mereka yang sedang diet. Caranya adalah dengan memasukkan brokoli ke dalam panci dan ditambah sedikit garam untuk mematikan telur-telur ulat yang tertinggal. Jika tidak ingin direbus dengan garam, pastikan merendam brokoli di dalam air garam agar ulat, telur beserta kotoran yang menempel bisa luruh. 

Rebus brokoli hingga mendidih sekitar 1-1,5 menit kemudian angkat dan tiriskan. Jangan terlalu lama merebus sayur hijau ini agar gizinya tidak banyak berkurang. Tiriskan lalu masukkan brokoli pada semangkuk besar air dingin atau boleh ditambahkan es batu agar brokoli tetap renyah dan berwarna hijau segar.

2. Teknik panggang

Brokoli juga boleh dipanggang selama diperhatikan suhunya. Sayur hijau ini baik dipanggang tidak lebih dari 20 menit tergantung seberapa besar potongannya. Memanggang brokoli disarankan menggunakan suhu 220 derajat Celcius selama 10-20 menit hingga brokoli renyah dan sedikit kecokelatan. Perhatikan tingkat kematangannya selama memanggang agar tidak terlalu layu dan warnanya berubah menjadi gelap. 

3. Teknik microwave

Jika dibilang dipanggang, teknik pemanasan menggunakan microwave ini agak berbeda dengan memanggang menggunakan oven. Masukkan brokoli ke dalam mangkuk khusus microwave, campur dengan potongan kentang atau sayuran lain dan irisan keju. Masak selama 3-4 menit dan sajikan.

4. Teknik kukus

Brokoli juga sangat sehat jika dikukus karena tidak menambah kalori seperti menggoreng. Agar matangnya pas, mengukus brokoli cukup 4-5 menit saja. Setelah dicuci bersih direndam dalam air garam, bilas dan kukus hingga matang.  Menu brokoli kukus juga sangat baik untuk diet menurunkan berat badan. 

5. Teknik tumis

Rendam brokoli di dalam air garam sejenak sebelum ditumis untuk membantu menghilangkan ulat yang mungkin masih tinggal di dalamnya. Tuangkan sedikit minyak pada wajan dan panaskan dengan api sedang. Masukkan bumbu-bumbu, kemudian tumis brokoli sebentar hingga melunak dan warnanya berubah jadi lebih terang. Pastikan tidak banyak menambah minyak agak kalorinya tidak terlalu tinggi setelah dimasak. Jika ingin lebih sehat, gunakan minyak zaitun, minyak canola dan lainnya yang rendah lemak.

Itu dia sekian cara memasak sayur brokoli agar sehat dan tidak kehilangan nutrisinya.

#Women for Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading