Mungkin Anda sudah sering mendengar kisah tentang manusia yang berteman dengan singa atau srigala di luar negeri. Namun yang satu ini dari Indonesia asli.
Seorang pria bernama Abdullah Sholeh dari Malang, Jawa Timur, menjadi sorotan dunia dalam sekejap karena kisah uniknya berteman dengan macan. Pria ini memelihara harimau Bengal tersebut sejak masih kecil. Macan betina ini diberi nama Mulan.
Advertisement
Pemilik aslinya adalah Noer Muhammad Sholeh, namun ia meminta Abdullah untuk merawat dan menemani macan tersebut sejak usianya masih 3 bulan. Sejak saat itulah, Abdullah Sholeh jadi bisa dekat dengan macan tersebut hingga dia dewasa.
(c) Youtube/Barcroft
Abdullah yang berusia 33 tahun ini tinggal bersama dengan Mulan di Desa Dilem, Malang. Mereka sangat dekat dan akrab, bahkan seringkali tidur bersama. Kini Mulan sudah besar, panjangnya 3 meter dan tinggi satu meter. Beratnya 177 kg. Wow, besar sekali ya?
Meski sudah sangat besar, namun Mulan sangat takluk dan menyayangi Abdullah. Demikian pula sebaliknya. Abdullah selalu memberinya makan daging segar dan makanan kesukaan Mulan, mie instant. Duh, mirip seperti manusia ya.
Sejak keahliannya menaklukkan Mulan, Abdullah Sholeh jadi disorot dunia dan diliput banyak media luar negeri.
- 7 Fakta Unik Di Balik Kesempurnaan Kecantikan Model Victoria's Secret
- Ratusan Ribu Tikus Hidup di Kuil Ini Untuk Menghormati Dewi Tikus
- Wanita Ini Lebih Terkenal Dari Lady Gaga Hanya Karena Belanja
- Kuil Harimau, Di Sini Anda Bisa Menemukan Harimau Manis Seperti Kucing
- Inilah Pelari Marathon Paling Cantik Dan Hot di China
- Jempol Patung Yesus di Brasil Rusak, Pertanda Apa?
- Putri Beyonce Dapat Hadiah 'Mobil Mewah' Untuk Ultah Ke-2
- Ini Lho Penyebab Bu Ani 'Sensi' Di Instagram