Sukses

Lifestyle

Cake Lezat dan Sehat Yang Bisa Dinikmati Penderita Diabetes

Saat rakyat Perancis berdemonstrasi di depan kastil kerajaan pada zaman pemerintahan raja Louis XI, sebagai seorang istri ratu Marie Antoinette hanya mengatakan “Let them eat cake”, yang menjadi kalimat wajib untuk setiap toko kue saat ini. Cake yang lezat dan menarik cara penyajiannya memang menjadi godaan terbesar bagi perempuan setelah ‘kebutuhan primer’ lainnya seperti aksesoris dan pakaian.

Banyak perempuan yang harus berpaling dari toko kue kesayangannya hanya karena ketakutan godaan untuk mampir dan mencicipi beberapa suap menghancurkan program diet yang selama ini sudah dibangun. Cake memang menjadi guilty pleasure tersendiri bagi kaum hawa. Tapi cake juga tidak bisa dihindari karena rasanya terlalu lezat dan penyajiannya terlalu menarik.

Kue sehat ala The Baked Goods

Kalau mau makan cake lezat tanpa rasa bersalah, sebaiknya Anda mengunjungi toko kue ini Ladies, The Baked Goods. Toko kue ini memang baru berjalan selama dua tahun, tetapi kualitas The Baked Goods sudah cukup terkenal karena cake shop ini menyajikan produk-produk tanpa bahan pengawet, tanpa bahan perasa dan pewarna.

Kalau ratu terakhir Perancis Marie Antoinette memiliki satu kalimat andalan yaitu “Let them eat cake”, The Baked Goods memiliki tagline “real ingredients and fulfilling”. Jana Parengkuan sebagai Food Artistry The Baked Goods bersama dengan Erwin selaku CEO The Baked Goods memberikan perhatian tinggi terhadap produk-produk yang sehat dan dibuat dari bahan yang alami.

Berawal dari kegemarannya dalam membuat kue, Jana diwakili oleh The Baked Goods menyajikan makanan dan minuman yang sesuai seperti yang biasa ia buat untuk keluarga dirumah. Bagi Jana semua produk yang lahir harus sehat, lezat dan membuat semua penikmatnya akan kembali lagi.

Kue dari The Baked Goods yang tidak akan membuat Anda merasa bersalah

Oleh karena itu, The Baked Goods menciptakan beberapa cake dan cookies yang dipersembahkan untuk para penderita diabetes dan Anda yang sedang menjalani program diet. Jadi menyantap kue, bukan lagi menjadi sebuah aktifitas yang berdosa bagi berat badan Anda. Bahkan The Baked Goods juga mempersembahkan cake yang dibuat tanpa telur loh.

Penasaran dan ingin mencoba Ladies? Silakan kunjungi outlet lengkap The Baked Goods di Jl. Sabang No. 16 Jakarta, untuk saat ini ada 17 jenis cookies, 17 jenis cakes, 9 jenis dessert yang dapat dicoba. Selain cake dan cookies, di outlet ini The Baked Goods juga menyajikan menu minuman seperti Ice Rosella, Hot Chocolate dan aneka pilihan kopi dengan 100% Arabica.

Tidak hanya cake, The Baked Goods juga menyediakan menu minuman

Selain itu, di outlet Jl. Sabang, The Baked Goods juga menawarkan 10 pilihan menu heavy meals seperti Mushroom Burger, Sandwiches dan Scrambled Eggs. Sementara selain di Jl. Sabang, The Baked Goods juga bisa Anda temui di Urban Kitchen Senayan City dengan pilihan menu lengkap seperti di Jl. Sabang, hanya saja tanpa pilihan minuman.

Outlet terakhir adalah di Kem Chick Pacific Place yang menyajikan pilihan menu cookies dan hampers saja. Untuk Ladies yang sibuk dan tidak sempat pergi langsung ke outlet, The Baked Goods juga menawarkan layanan pesan antar di nomor 02129378825 / 31909015.

So Ladies, kecintaan Anda dalam menikmati cake dan cookies kini tidak lagi jadi halangan program diet Anda tentunya. Karena dengan The Baked Goods, Anda bisa makan cake dan cookies tanpa merasa bersalah. Selamat mencoba beautiful people!

(vem/cjm/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading