Payudara adalah salah satu 'aset' penting yang dimiliki oleh wanita. Setiap wanita berlomba-lomba supaya payudaranya terlihat kencang dan indah. Namun, tahukah Anda ternyata si payudara ini memiliki 12 fakta menarik yang mungkin belum Anda ketahui.
Nah Ladies, dilansir dari oddee.com, simak yuk apa saja sih fakta menarik tentang payudara Anda. Penasaran? Makanya, yuk disimak :)
(vem/and)Advertisement
Payudara Terbesar Dengan Ukuran 38 KKK
Memang payudara adalah 'aset' wanita, semakin besar payudara dipercaya akan semakin membuat para kaum adam tergoda. Namun, apa iya Anda ingin payudara Anda sebesar ini?
Pada awal 2009 yang lalu, Sheyla Hershey, seorang warga Brazil dinyatakan sebagai wanita yang memiliki ukuran payudara terbesar oleh Guinness World Record. Bagaimana tidak, setelah melalui 9 operasi dan menggunakan lebih dari 1 galon silikon, payudara wanita mencapai ukuran 38 KKK. Ya ampun, amazing!
Ada Lembaga Swadaya Masyarakat Yang Khusus Memperjuangkan Hak Payudara Wanita
Di Amerika Serikat, ada lembaga khusus yang memperjuangkan payudara wanita. Namun, nampaknya jika organisasi ini tidak pantas berdiri di Indonesia. Kenapa sih?
Karena para wanita yang terlibat dalam LSM yang satu ini mengatakan bahwa perempuan memiliki hak untuk bertelanjang dada di tempat umum. Nah lho.. Hingga saat ini mereka masih berjuang untuk mendapatkan sesuatu yang mereka yakini sebagai hak mereka itu.
Advertisement
Payudara Kiri Biasanya Lebih Besar
Tahukah Anda ternyata payudara sebelah kiri lebih besar dari pada payudara kanan. Tak ada wanita yang memiliki ukuran yang sama pada kedua payudaranya.
Namun, biasanya perbedaan antara kedua payudara tidak terlalu menonjol, sehingga tidak nampak perbedaan kedua payudara. Tak hanya itu, puting payudara juga berbeda-beda lho. Selain ukuran puting yang berbeda, puting Anda bisa saja mengarah ke arah yang berbeda pula.
Payudara adalah yang pertama kali dilihat pria saat bertemu wanita
Menurut penelitian yang dilakukan oleh Victoria University of Wellington menunjukkan bahwa payudara adalah bagian yang pertama kali dilihat pria dari seorang wanita. Tak hanya melihat, kebanyakan pria mengamati payudara wanita dalam jangka waktu yang lumayan lama. Apalagi kalau payudara si wanita nampak besar.
Uniknya, studi lain mengatakan, menatap payudara wanita setidaknya semenit sehari bisa meningkatkan kesehatan pria. Nah, pria yang sehat ini bisa hidup 4 hingga 5 tahun lebih lama lho. Hmm..
Advertisement
Pria Juga Bisa Menyusui
Pria juga bisa menyusui lho Ladies. Nah, baru tahu kan? Sama.
Namun, hal ini sangat jarang terjadi karena seperti yang kita ketahui kelenjar susu yang dimiliki oleh pria tak sebesar yang dimiliki wanita. Namun, saat seorang pria bisa menyusui, biasanya terjadi saat si pria melakukan pengobatan hormonal saat terjangkit kanker payudara.
Inggris Adalah Negara Dengan Banyak Wanita Berpayudara Terbesar di Eropa
Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Triumph, sebuah pabrik yang memproduksi bra, mengatakan bahwa banyak wanita Inggris memiliki payudara besar. Bahkan, lebih dari separuh wanita Inggris memakai bra dengan ukuran cup D. Waduh..
Setelah Inggris, Denmark merupakan negara kedua dengan para wanita yang memiliki payudara besar. Di tempat ketiga ditempati oleh Belanda. Di sisi lain, Italia merupakan negara dengan wanita yang memiliki payudara kecil. 68 % dari wanita Italia mengenakan bra dengan ukuran cup B.
Advertisement
Berat Rata-Rata Payudara Wanita 0,5 Kilogram
Tahukah Anda Ladies, ternyata payudara menyumbang 4-5% lemak pada tubuh Anda. Kalau misalnya Anda bisa menimbang payudara Anda saja, beratnya mencapai 0,5 kilogram. Wah, lumayan berat ya..
Payudara Bisa Ikutan Gemuk
Maksudnya payudara bisa ikutan gemuk itu apa ya? Nah Ladies, ternyata saat Anda bertambah gemuk, payudara Anda juga ikut gemuk atau besar.
Di usia 20-an, payudara terdiri dari lemak, kelenjar susu dan kolagen, serta jaringan ikat yang membuat payudara semakin kuat. Semakin banyak lemak yang tertimbun, kandungan zat-zat tersebut akan menurun dan terganti oleh lemak. Dengan begitu, payudara akan ikut membesar. Kalau Anda diet dan berat badan Anda berkurang, tidak menutup kemungkinan payudara Anda juga ikut mengecil.
Advertisement
Wanita Yang Melakukan Operasi Silikon Pada Payudara Lebih Cenderung Bunuh Dir
Banyak wanita yang melakukan suntik silikon supaya payudara mereka terlihat besar dan kencang. Namun sayangnya, wanita yang melakukan implan payudara beresiko 3 kali lebih mungkin untuk bunuh diri.
Pada tahun 2007, Annals of Plastic Surgery mengatakan bahan kimia yang terkandung dalam silikon bisa mempengaruhi kejiwaan wanita. Pengaruh ini membuat wanita yang menjalani pembesaran payudara cenderung memilih bunuh diri.
Implan Payudara Pernah Menyelamatkan Seseorang Dari Kematian
Ada salah satu kejadian yang menarik dari implan payudara Ladies. Secara ajaib, implan payudara menyelamatkan seorang wanita Israel dari kematian di tangan organisasi militer Lebanon.
Ceritanya, seorang wanita Israel memakai silikon pada payudaranya. Pada waktu itu si wanita ini ditembak di bagian dada. Silikon payudara wanita ini rusak dan pecah, namun beruntung nyawanya bisa selamat.
Advertisement
Di Amerika Serikat Pembesaran Payudara Menjadi Operasi Nomor 1
Lebih dari dua juta wanita di Amerika Serikat melakukan implan payudara. Dalam merawat kecantikan mereka, prosedur nomor satu yang harus dilakukan adalah implan payudara dan sedot lemak. Rata-rata wanita yang melakukan implan di sana adalah mereka yang berumur 34 tahun. Mereka rela melakukan bedah payudara supaya payudara mereka nampak kencang dan indah saat mulai memasuki usia tua.
Di Cina, Ada Kuliah Jurusan Ilmu Bra
Nah lho, di Hongkong, Cina, malah ada kuliah dengan Jurusan Ilmu Bra. Para siswa yang kuliah di jurusan ini akan diajari bagaimana cara membuat dan merancang bra. Baru-baru ini, para siswa sempat memamerkan desain mereka di ACE Style Institute of Intimate Apparel di pusat Informasi Teknologi. Wah ada-ada saja ya..