Sukses

Lifestyle

Berita Menggegerkan, 6 Hewan Ini Dipenjara Karena Sebuah Alasan

Dalam dunia ini cara ampuh untuk menegakkan keadilan adalah dengan membuat sebuah peraturan dan juga hukuman. Bagi mereka yang melanggar peraturan, maka dengan mudah akan mendapat hukuman setimpal yang sudah diputuskan. Dan kejadian orang yang melakukan pelanggaran sehingga mendapatkan hukuman sudah bukan merupakan hal aneh dan tak wajar lagi.

Namun apakah hewan juga bisa melakukan pelanggaran sehingga mendapatkan hukuman layaknya manusia? Pasalnya seperti yang dilansir oddee.com, beberapa hewan ini diputuskan untuk dipenjara loh. Entah apa yang telah mereka perbuat, simak kisahnya yuk.

(vem/oem)

Gajah Membunuh Orang

Ternyata tak hanya manusia yang bisa merenggut nyawa sesamanya, namun gajah ini juga bisa. Kejadian bermula saat Ramachandran turut hadir dalam sebuah festival keagamaan yang rutin dilakukan setiap satu kali setahun. Pada mulanya Rama tampak tenang dan santai saat menjadi 'tamu' dalam acara yang dilaksanakan pada Januari 2013 tersebut.

Namun entah mengapa, Rama yang semula tenang tiba-tiba saja mengamuk dan melakukan pembantaian kepada masyarakat setempat. Alhasil, dari aksinya ini 3 wanita tewas akibat serangan Rama yang memiliki tubuh sangat besar itu. Atas dasar inilah, gajah berusia 45 tahun itu dipenjara dan tak diperbolehkan mengisi acara atau perayaan selama 3 bulan penuh.

Merpati Mata-Mata

Pada tahun 2010 silam, polisi India menangkap seekor merpati yang diduga sebagai mata-mata dari negri seberang, Pakistan. Burung berwarna putih itu ditemukan oleh warga setempat di negara bagian Punjab India, yang merupakan perbatasan Pakistan. Namun apa sih yang menyebabkan kepolisian India merasa curiga dan tak aman dengan kedatangan burung merpati ini?

Ternyata benar, setelah diperiksa, burung ini memiliki cincin pada kakinya. Bahkan beberapa nomor yang diperkirakan nomor Pakistan ditemukan pada tubuhnya dengan tinta berwarna merah. Dan karena hal inilah polisi menduga bahwa merpati tersebut mendaratkan diri di India dengan perintah terselubung dari Pakistan.

Kambing Jadi-jadian

pada tahun 2009, polisi di Nigeria telah menangkap seekor kambing yang dicurigai telah melakukan perampokan bersenjata. Warga beramai-ramai menyeret kambing yang dianggap telah melakukan beberapa aksi pencurian dan juga perampokan itu. Dan warga juga meyakini bahwa kambing itu merupakan hasil dari ilmu hitam yang kerap terjadi di Nigeria.

Bahkan warga juga sangat yakin bahwa kambing itu telah berusaha mencuri sebuah mobil mewah Mazda 323. Kepercayaan akan ilmu hitam memang sudah tersebar sangat luas di daerah tersebut. Atas hal ini kambing itupun dipenjara dan menjadikan banyak orang berbondong-bondong untuk melihatnya secara langsung.

Kambing Merusak Mobil Polisi

Pada Juni 2013, tiga ekor kambing ditahan oleh petugas kepolisian setelah mereka dituduh merusak kendaraan polisi. Hewan-hewan ini dipercaya telah membuat mobil polisi menjadi penyok dan merusak bagian kaca dari mobil itu sendiri. Namun beberapa orang meyakini bahwa ada 12 kambing yang merupakan pelaku dari perusakan mobil tersebut.

Namun sayang hanya ada 3 kambing yang menjadi korban dan tetap berada di sekitar mobil polisi itu. Sehingga ketiga kambing itulah yang pada akhirnya menjadi tersangka dan harus berurusan lebih jauh dengan polisi. Dan akibat hal ini, para polisi pun berusaha mencari tahu siapa pemilik kambing untuk mengajukan keluhan mereka atas apa yang telah kambing-kambing itu perbuat.

Keledai Sadis

Ternyata tak hanya binatang besar dan sekelompok saja yang mampu membuat masalah dengan manusia. Namun binatang yang sering dianggap tidak pintar ini bahkan mampu melawan manusia bahkan ketiak dirinya sedang sendiri. Yah pada tahun 2008 Burro sang keledai menggigit dan menendang dua orang si dekat sebuah peternakan di Meksiko.

Nah karena hal inilah, Burro harus mendekam di sebuah penjara sampai pemiliknya datang dan menebus dirinya. Namun ada satu kisah unik dan aneh yang terselip dari kisah ini loh. Yup, Burro si keledai yang dipenjara anehnya ditempatkan pada sel di mana orang-orang di dalamnya merupakan para pemabuk yang kerap mengganggu orang. Hahaha ada-ada saja yah.

Kucing Bersekongkol

Dari semua kejahatan yang dilakukan oleh binatang di atas, mungkin tak ada yang secerdas kejahatan kucing ini. Pada Juni 2013 seekor kucing kriminal telah ditahan oleh polisi setelah tertangkap mencoba menyelundupkan ponsel dan pengisi baterai ke dalam penjara Rusia. Dengan sangat atletis dan profesional, kucing tersebut benar-benar menyerupai hewan profesional layaknya sebuah film.

Namun hal tersebut digagalkan oleh petugas yang lantas mencurigai perut si kucing yang terlihat aneh. Dan benar saja, benda aneh yang tertempel pada perut kucing itu adalah barang-barang yang akan ia antarkan kepada seseorang di dalam penjara. Wah-wah aneh tapi nyata yah seekor kucing ternyata bisa diajak bekerja sama dalam tindakan kriminal.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading