Sukses

Lifestyle

Video Romantis dan Lucu, Cinta Tak Kenal Ukuran Tubuh

Sebenarnya video iklan Thailand ini adalah iklan lama. Menurut sumbernya, YouTube.com, iklan ini bahkan diposting sekitar 7 tahun lalu.

Tetapi ada yang manis dan lucu di iklan yang ditayangkan ini. Bikin Anda terharu, tersenyum sekaligus teringat akan manisnya cinta Anda.

Diceritakan di dalam video tersebut seorang pria yang sedang berbahagia menantikan hari pernikahannya. Ia datang ke sebuah butik baju pengantin dan berencana mengambil baju pengantin istrinya.

Karena ketampanannya, tak sekali ia dilirik konsumen wanita di sana. Dan ketika dua orang pegawai membawakan baju pesanannya, seketika pegawai serta pengunjung di sana terkejut. Baju pengantin pesanannya ukurannya sangat besar, menandakan si pemiliknya yang bertubuh over sized.

Ikut-ikutan memasang tampang terkejut, pria ini kemudian mengatakan bahwa baju tersebut sangat cantik. Ia membungkus baju tersebut kemudian berlari-lari kecil menuju mobil dan menunjukkan pada istrinya bahwa baju pengantinnya sangat indah.

Yeap, benar. Sebenarnya ini adalah iklan makanan kalengan rendah lemak. Yang dikemas manis dan mengubah persepsi penonton dengan cara yang sopan. Nyaris tak terpikirkan.

Manis sekali bukan, cinta pria kepada calon istrinya yang bertubuh plus ini. Cinta memang sungguh hebat. Tidak mengenal ukuran tubuh siapapun, tinggi badan, atau juga warna kulit. Tetapi kalau bicara soal berat badan, erat hubungannya dengan kesehatan, sehingga Anda tetap harus memperhatikan kesehatan dan menjaga berat badan ideal.

 (vem/bee)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading