Jatuh cinta, rasanya berbunga-bunga. Membuat wanita lupa dunianya bahkan berat badannya sendiri. Wanita yang sedang jatuh cinta biasanya bahagia, dia lebih santai walau kelebihan berat badan.
Para penelitian mengatakan bahwa wanita yang sering cemas dengan bentuk tubuhnya, merasa gemuk, tidak percaya diri dan sebagainya, ternyata kecemasan itu hilang saat jatuh cinta. Dalam penelitian, wanita yang berusia 20 - 45 tahun menunjukkan bahwa mereka lebih santai dengan bentuk tubuhnya saat sedang bahagia, terutama saat sedang jatuh cinta, dilansir Dailymail.co.uk.
"Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kepuasan wanita pada ukuran tubuhnya, bentuk tubuh dan berat badan akan berubah saat dia berada dalam fase bahagia. Terlebih lagi jika fase bahagia itu adalah hubungan yang romantis," ujar Sabina Vatter, penelitian dari Tallinn University di Estonia
Advertisement
Sebaliknya, wanita yang berada dalam hubungan buruk justru akan merasa jelek dan tidak percaya diri. Hal ini menunjukkan bahwa rasa percaya diri seorang wanita sangat berhubungan dengan kebahagiaan yang sedang dialami.
Apakah Anda pernah berada dalam kondisi seperti ini, ladies?
- Nak, Ibu Ingin Bicara Tentang Memilih Jodoh
- 7 Tips Cinta Paling Oke Agar Pacaran Awet dan Langgeng
- 10 Ide Kreatif Membungkus Kado Cantik, Unik dan Romantis
- Aneh Tapi Nyata, Bunga Cantik Ini Seperti Manusia Tanpa Baju
- Kisah Nyata Bayi-Bayi Ajaib Yang Berhasil Berjuang Agar Hidup
- 7 Hal Yang Paling Ditakutkan Ibu, Love Your Mother..