Biasanya, hewan yang punya kebiasaan mirip manusia adalah sejenis anjing atau orangutan. Namun kali ini, sebuah cerita tentang kucing dengan kebiasaan unik akan Vemale hadirkan untuk Anda.
Graham adalah seekor kucing berwarna kuning kecoklatan dan putih. Dia mungkin nampak seperti kucing biasa, namun kelakuannya sebenarnya tak biasa dan mirip manusia. Kucing ini sekarang menjadi seekor penghuni resmi di sebuah toko hewan peliharaan di Boston. Semua karena kebiasaannya yang aneh.
Advertisement
Sebelumnya Graham hanyalah kucing biasa, namun hampir setiap hari, kucing ini selalu datang ke toko tersebut. Bahkan ia menunggu toko buka dengan sabarnya di depan pintu, tepat pukul 9 pagi.
Setelah berhasil masuk ke dalam toko, Graham akan menghampiri akuarium ikan emas. Di sana, kaki depannya bergerak-gerak menyentuh kaca akuarium seolah dia ingin menangkap ikan di dalamnya. Selain akuarium ikan, salah satu tempat favoritnya adalah kandang tikus.
Petugas toko hewan peliharaan ini tak akan mengusir Graham. mereka justru heran dengan tingkah Graham yang sangat tekun dan rutin mengunjungi toko, hampir setiap hari. Kadang ia duduk di atas keset toko kemudian menyambut pengunjung yang datang.
Daripada mengusir Graham, pemilik toko justru memilih untuk mengadopsinya menjadi penghuni di toko tersebut. Selain tingkahnya yang aneh, ia juga manja dan sepertinya hewan di toko tersebut tak menganggapnya sebagai ancaman.
George Tarbox yang bekerja di sana mengatakan, "Anehnya, hewan lain tak bereaksi padanya. Tidak takut sama sekali. Lagipula mereka terlindungi oleh kaca, sehingga Graham tak akan membahayakan mereka. Kami menyukainya, dia senang melihat tikus dan ikan di toko kami."
"Kami pernah membuatnya tak datang kembali kemari, namun ia tetap kemari. Kurasa tak ada salahnya merawat kucing itu di sini," ujarnya.
Agar Graham tidak nakal, mereka memberinya makanan. Dan sebelum toko tutup, petugas toko di sana akan mengucapkan , "Sampai jumpa besok," padanya. Karena mereka yakin Graham akan kembali lagi. Wah, lucu sekali ya tingkah aneh kucing ini.
(vem/gil)