Sukses

Lifestyle

Resep Puding Yogurt Jeruk

Puding yogurt jeruk yang di atasnya diberi krim kocok dan daun mint, akan memberikan kenikmatan tersendiri sebelum Anda beranjak ke menu utama makan siang Anda.

Bahan-bahan:

800 ml susu putih cair

125 gr gula pasir

1 bungkus agar-agar bubuk

1 sdt jeli bubuk

120 gr yogurt rasa jeruk

120 gr yogurt plain

100 gr jeruk kaleng, dipotong-potong

5 tetes pewarna kuning

Bahan Hiasan:

100 gr krim kocok

6 tangkai daun mint

6 buah jeruk kaleng

Cara membuat:

  • Rebus susu cair, gula pasir, agar-agar bubuk dan jeli bubuk hingga mendidih.
  • Masukkan agar-agar yang telah mendidih ke dalam dua wadah yang berbeda. Tambahkan yogurt jeruk dan pewarna kuning pada satu wadah, dan yogurt plain pada wadah yang lain.
  • Masak kembali agar-agar sampai mendidih lagi.
  • Tuangkan adonan yang putih hingga memenuhi ΒΌ gelas dan biarkan sampai setengah beku.
  • Tuangkan agar-agar jeruk ke dalam gelas hingga tingginya setengah gelas dan tunggu hingga setengah beku.
  • Ulangi langkah keempat dan lima hingga gelas terisi penuh dan bekukan.
  • Tambahkan hiasan di atasnya berupa krim kocok, daun mint serta jeruk kaleng.
  • Puding yogurt jeruk siap disajikan (untuk 6 gelas).

(vem/ris/and)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading