Sukses

Lifestyle

Pakai Mobil Pengantin Aneh, 7 Pasangan Ini Tetap Romantis

Pernikahan adalah hari yang indah, membahagiakan dan akan selalu dikenang. Tidak heran jika persiapan pernikahan menjadi hal yang merepotkan. Semua bagian harus cantik, romantis dan mengesankan. Yang harus diperhatikan tidak hanya pengantinnya, tetapi juga mobil pengantin yang dipakai.

Mobil pengantin menjadi hal yang penting, karena akan membawa pengantin dari satu area ke area lain. Biasanya, mobil pengantin menggunakan sedan atau mobil mewah yang dihias dengan bunga-bunga cantik. Wajar dong.. hari spesial harus pakai mobil yang spesial juga.

Tapi tahukah Anda, tidak semua pasangan pengantin menyukai ide mobil pengantin yang biasa. Ada beberapa pasangan yang menyukai mobil lain untuk menjadi mobil pengantin di hari bahagia mereka. Dilansir oleh oddee.com, inilah 7 mobil pengantin paling unik. Ada yang pakai ambulance hingga tank.

(vem/yel)

Mobil Pengantin Truk Trailer

Whooa.. pasangan ini tidak puas jika hanya memakai sedan mungil sebagai mobil pengantin. Mereka memutuskan memakai truk trailer sebagai mobil pengantin. Walau bentuknya perkasa, truk ini tetap dipermanis dengan pita, bunga dan balon.

Truk trailer sebenarnya berfungsi sebagai truk untuk mengangkut barang berat, bisa juga digunakan untuk membawa truk gandeng. Biasanya truk ini ada di pelabuhan atau di jalan raya besar. Yang pasti, menggunakan truk trailer sebagai mobil pengantin akan mencuri perhatian pengguna jalan.

Mobil Pengantin Ambulance

Mobil ambulance lebih normal digunakan untuk membawa pasien ke rumah sakit atau mengangkut jenazah. Entah apa yang dipikirkan pasangan yang menyewa ambulance sebagai mobil pengantin. Mungkin mereka bekerja di rumah sakit atau bertemu pertama kali di ambulance?

Meskipun aneh, ide ini boleh juga, karena ambulance selalu jadi mobil yang didahulukan saat lewat di jalan raya. Ruangan bagian dalam juga cukup luas, sehingga pengantin wanita tidak akan ribet dengan gaunnya. Walau agak seram, tapi mobil ambulance tetap cantik dengan pita ala mobil pengantin pada umumnya.

Mobil Pengantin Bulldozer

Di mana Anda sering melihat bulldozer? Sebenarnya benda yang satu ini lebih berfungsi sebagai alat bantu dalam proyek bangunan, mengeruk tanah dan hal-hal yang tidak romantis lainnya. Namun bulldozer bisa menjadi mobil pengantin.

Lihat saja pasangan ini, mungkin mereka pertama kali bertemu dalam proyek pembangunan gedung, atau salah satunya adalah mekanis bulldozer. Tanpa hiasan pita atau bunga, bulldozer ini menjadi mesin yang cute, karena membawa pengantin wanita di bagian depan. Salut karena wanita ini tidak protes jika gaun pengantin putihnya terkena tanah sisa di bulldozer.

Mobil Pengantin Couple

Aih so cute... mungkin inilah mobil pengantin yang sesungguhnya. Terdiri dari mobil yang mirip pengantin wanita dan satu lagi mobil yang mirip pengantin pria. Mobil ini adalah mobil mini dengan dandanan cantik dan dipersiapkan dengan matang.

Mobil pengantin wanita berwarna putih, dengan hiasan tiara dan tudung pengantin di bagian atas. Tidak lupa lampu yang diberi bulu mata palsu dan bibir merah merona. Sedangkan mobil pengantin pria diberi hiasan topi tuxedo dan dasi kupu-kupu di bagian depan. Cute..

Mobil Pengantin Yang Sengaja Dibuat Kotor

Yang namanya mobil pengantin, harus bersih, kinclong dan tidak boleh ada kotoran yang menempel. Namun pasangan yang satu ini punya ide lain, membuat mobil pengantin kotor dan ditutupi pasir cokelat. Namun inilah yang membuat unik.

Dari tumpukan pasir itu, tercipta bentuk hati di bagian kaca mobil depan. Bagian kaca mobil samping juga dihias dengan membuat pola hati di atas pasir mobil. Agar makin cantik, mobil pengantin diberi hiasan bunga warna jingga yang hangat. Ada-ada saja, tapi ide ini boleh juga..

Mobil Pengantin Pakai Tank

Untuk apa menyewa mobil mewah seperti limousine jika Anda bisa menggunakan tank? Yup, mobil mewah apapun tidak akan tampak wah dibandingkan mobil pengantin yang satu ini. Bayangkan, tank yang biasanya digunakan untuk perang digunakan sebagai mobil pengantin.

Tank ini adalah tank rancangan khusus yang bisa disewa. Khusus untuk pernikahan ini, tank dibuat berwarna putih, seperti warna pernikahan pada umumnya. Tentu menyenangkan jika pengantin bisa menggunakan tank dan berfoto di depannya. Ini jauh lebih menggegerkan ketimbang menyewa limousine.

Mobil Pengantin Gerobak

Kami hanya memiliki selembar foto ini tanpa keterangan siapakah pasangan ini. Foto ini memperlihatkan pengantin wanita yang diangkut dengan gerobak. Tidak ada hiasan mewah atau hal-hal romantis lainnya dalam gerobak ini. Sang pengantin wanita tampak nyaman walaupun harus melindungi diri memakai payung.

Entah siapa pria yang membawa gerobak ini, entah pengantin pria atau orang lain yang memang diminta menarik gerobak. Yang agak aneh adalah bra yang dipakai pria itu, entah apa maksudnya. Yang pasti, gerobak ini juga merupakan mobil pengantin unik, walaupun bentuknya memang bukan mobil.

***

Dari 7 gambar yang ada, mana mobil pengantin unik kesukaan Anda?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading