Banyak yang berpikir bahwa menjadi artis itu mudah. Asal punya tampang cantik atau ganteng, banyak produser yang siap menarik dan mengajak membintangi proyek mereka.
Tetapi siapa sangka bahwa ternyata semua itu tak sesederhana perkiraan masyarakat. Nyatanya, tidak sedikit kok artis-artis yang pintar dan punya gelar tinggi. Dalam kesehariannya saja ia juga selalu cerdas dan punya prestasi yang membanggakan sesuai dengan akademisnya.
Tercatat oleh stylecaster, lima selebriti ini punya prestasi cemerlang dalam hal akademis. Dan kecerdasan tersebut juga mengiringi kecemerlangan masing-masing kariernya.
Advertisement
Siapa saja sih yang punya tampang cakep dan juga pandai? Here we go...
(vem/bee)Advertisement
Emma Watson
Gadis berkebangsaan Inggris ini lahir dengan nama lengkap Emma Charlotte Duerre Watson. Pemeran Hermione Granger ini lahir di Paris, 15 April 1990 silam.
Berperan sebagai aktris dan model, ternyata Emma ini termasuk mahasiswi cemerlang di sekolahnya. Ia berkuliah di Brown University dan terkenal selalu memiliki nilai A.
Sayangnya karena kesibukan dan fokus kariernya, ia memutuskan berhenti dari kuliahnya sejenak. Namun, tentunya sebagai mahasiswa berprestasi ia berhasil kembali ke kampus dan menyelesaikan sekolahnya.
Natalie Portman
Natalie Portman lahir dengan nama Natalie Herslag di Yerusalem, 9 Juni 1981. Wanita yang memulai kariernya sebagai aktris di tahun 1992 ini punya kecantikan yang mempesona dan akting yang mumpuni.
Secara mengejutkan, ternyata kecantikannya diimbangi dengan kecerdasan yang ia punya. Ia mengambil kuliah Psikologi di Universitas Harvard dan lulus dengan gelar kesarjanaan dari sana.
Bahkan seorang profesor pengajar mengagumi kepribadian serta prestasi Natalie ini. Ia termasuk sosok yang memang cepat belajar hal yang baru dan bisa fokus pada suatu hal yang dipelajarinya. Menariknya lagi, Natalie dikabarkan fasih berbicara Yahudi, Prancis, Arab, Jerman dan Jepang lho.
Advertisement
John Legend
Pria yang lahir di Springfield, Amerika Serikat pada 28 Desember 1978 ini memiliki nama lengkap John Roger Stephens. Namun ia lebih sering dikenal dengan nama John Legend.
John adalah seorang penulis lagu sekaligus aktor. Di tahun 2007, ia telah memenangkan 9 Grammy Awards dan menerima penghargaan atas lagu berjudul Hall of Fame yang ditulisnya.
Mengejutkannya lagi, John yang memilih berkuliah di University of Pennsylvania ini pernah ditawari beasiswa di sejumlah universitas ternama seperti Harvard, Georgetown, dan Morehouse.
Tyra Banks
Model, aktris sekaligus pembaca acara ini lahir dengan nama Tyra Lynne Banks di Inglewood, California pada 4 Desember 1973. Cantik dan terkenal ternyata tak hanya sekedar tampilan luarnya saja. Prestasi Tyra ini cukup mengesankan dan membuat banyak orang kagum dibuatnya.
Putri dari London Johnson dan Donald Banks ini sempat ingin berkuliah di jurusan bisnis Harvard, sayangnya karena punya kasus spesial ia hanya boleh puas dengan gelar MBA saja.
Pun demikian Tyra telah menggoreskan banyak prestasi dengan kecerdasan akademi dan personalitynya.
Advertisement
Brooke Shields
Terlahir dengan nama Brooke Christa Shields, wanita kelahiran New York, 31 Mei 1965 ini cukup nekat mengorbankan karier modellingnya. Ia yang sudah dikenal di dunia model memutuskan cuti dari karier dan berkuliah di Princeton University hingga tamat.
Brooke mengambil jurusan sastra Prancis dan lulus dengan gelar sarjana di sana. Kemudian ia mulai kembali ke dunia hiburan dengan tampil di beberapa film di tahun 1990-an sebagai pemeran figuran.
Tetapi kini siapa sih yang tidak mengenal Brooke Shields? Wanita yang pernah jadi mantan istri Andre Agassi ini hingga kini masih mengibarkan namanya di dunia hiburan dan model.