Sukses

Lifestyle

Wanita Bisa Aman Dengan Alat Ini

Ladies, sebagai wanita kita sering sekali dianggap lemah dan tak berdaya. Anggapan inilah yang mungkin menjadi alasan mengapa wanita juga banyak menjadi korban kejahatan. Wanita juga menjadi korban pelecehan dan diskriminasi yang dilakukan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.

Kejahatan kini sangat akrab dan dekat dengan kehidupan masyarakat. Kejahatan di manapun dan kapanpun akan selalu hadir untuk mengancam diri kita. Ketika kesempatan itu muncul, maka kita tidak akan bisa mengelak darinya. Seiring dengan perubahan zaman, sudah saatnya wanita Indonesia kini memiliki alat pertahanan diri. Karena manfaatnya sangat besar yaitu ikut melindungi diri dari berbagai aksi kejahatan yang akan menyerangnya

Beberapa alat ini bisa digunakan wanita untuk mempertahankan diri. Alat ini bisa digunakan untuk membela diri pada saat yang diperlukan. Selain itu alat ini juga bisa untuk mengusir penjahat yang mengancam Anda. Apa saja ya alat-alat yang bisa kita gunakan sebagai pertahanan diri?

(vem/sir)

Stun Gun Atau Alat Kejut Listrik

Alat ini adalah salah satu alat populer yang bisa digunakan wanita dalam mempertahankan dirinya. Bentuknya biasanya didesain dengan model seperti telepon genggam agar tidak mencurigakan. Ada juga bentuk yang kecil sehingga bisa mudah dibawa ke mana saja dan ditaruh dalam tas.

Jangan remehkan si kecil ini ya, karena alat ini mampu mengeluarkan aliran listrik yang besar dan mengejutkan. Aliran listrik ini juga bisa membuat penjahat terkapar tak berdaya. Selain itu di dalamnya juga dilengkapi dengan gas air berbentuk cairan yang berbau menyengat dan membuat mata perih.

Dengan alat ini, Anda bisa menyemprotkannya ke mata penjahat ketika mereka mengancam Anda. Perhatian mereka teralihkan dan Anda bisa mempunyai waktu untuk menyelamatkan diri.

 

Alat Kejut Listrik Tongkat

Sama dengan alat kejut listrik sebelumnya. Alat ini juga membuat penjahat kabur karena kejutan listrik yang ditimbulkan. Jika Anda menginginkan alat pertahanan diri yang lebih mantap. Anda mungkin bisa membeli tongkat ini. Panjangnya sekitar 30-60 cm. Tapi daya listrik yang dikeluarkan juga sangat besar.

Alat ini membutuhkan power input 7.2V dan mampu menghasilkan power output 3600kv dan dilengkapi dengan sebuah alarm. Wow besar sekali ya ladies. Jadi selain untuk memukul, alat ini juga bisa menyetrum dan membuat suara gaduh. Ketika Anda membunyikan sirinenya, maka orang-orang akan berdatangan dan bisa menolong Anda.

 

Pepper Spray

Alat pertahanan diri lain yang populer adalah semprotan merica. Merica memang biasanya membuat mata kita pedas dan ingin bersin. Namun apa jadinya jika Anda terkena semprotan merica dengan jumlah yang banyak. Bisa jadi akan menyakitkan ya ladies.

Alat ini berbentuk semprotan yang kecil yang bisa dibawa-bawa, selain itu beberapa bahkan berbentuk seperti pin yang membuat penjahat tidak menyadari bahwa ini adalah semprotan merica yang berbahaya. Dengan alat ini, Anda bisa menyemprot penjahat dalam jarak yang jauh. Penjahat akan merasa kesakitan di sekitar mata dan mungkin dia tidak akan bisa melihat sejenak. Sehingga Anda bisa menyelamatkan diri.

 

Manfaatkan Semua Yang Ada

Dalam keadaan terdesak dan Anda tidak mempunyai satu hal pun alat pertahanan, Anda bisa menggunakan apa yang ada di dekat Anda. Manfaatkan alat-alat ini untuk mempertahankan diri dari penjahat. Salah satu contoh Anda bisa menggunakan sepatu high heels Anda untuk memukul penjahat.

Dengan ini Anda bisa mempunyai waktu untuk menyelamatkan diri atau meminta pertolongan. Selain itu jangan remehkan hal-hal kecil seperti pena. Semua harus Anda manfaatkan demi menjaga keselamatan diri Anda. Selalu berwaspada ya ladies. Ingat kejahatan selalu mengincar Anda.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading