Sukses

Lifestyle

Melihat Cantiknya Langit Albuquerque Dihiasi Ratusan Balon Udara

Ladies, Anda pasti sudah tidak asing mendengar tentang balon udara. Balon udara biasanya hadir di saat tertentu di satu kota. Kita bisa menaikinya dan dari sana kita bisa melihat pemandangan kota dari ketinggian. Namun dapatkah Anda membayangkan jika ada balon-balon udara dengan berbagai bentuk terbang menghiasi langit kota Anda? Pastinya sangat cantik dan indah ya.

Di salah satu negara bagian di Amerika Serikat, balon udara menjadi daya tarik utama dari sebuah festival tahunan. Festival ini diberi nama Albuquerque International Balloon Fiesta. Seperti namanya, festival unik ini bertempat di kota Albuquerque di negara bagian New Mexico seperti yang dilansir oleh Merdeka.com (6/10).

Berbagai macam bentuk balon udara | (c) Merdeka.com

Dalam festival ini akan ada banyak sekali balon udara yang diterbangkan ke langit kota Alburquerque. Pada tahun ini ada 600 lebih balon udara cantik yang terbang menghiasi langit kota ini dengan berbagai bentuk dan ukuran. Awalnya festival ini dimulai di lapangan parkir sebuah mall tahun 1972. Tanpa diduga acara ini sukses dan merebut perhatian warga kota. Akhirnya pemerintah memutuskan membuat acara tahunan untuk ini.

Festival ini dimulai di pagi hari pada pukul 6. Langit Alburquerque yang berwarna biru, cantik dan tenang saat itu memang menjadi yang paling ditunggu selain balon-balon udara yang sudah siap terbang di udara. Lahan yang digunakan untuk acara ini memang sengaja didesain khusus agar bisa menampung banyak balon dan pengunjung. Selama sembilan hari akan ada 600 balon udara yang terbang, mereka tidak hanya datang dari Amerika Serikat saja namun juga dari 18 negara lainnya.

Seorang pengunjung sedang mengabadikan moment cantik terbangnya balon udara | (c) Merdeka.com

Berbagai macam bentuk balon udara ini diterbangkan mulai dari boneka lucu, binatang hingga ada juga yang bermotif Star Wars. Sebanyak 500.000 wisatawan hadir dan ikut memeriahkan acara ini. Acara ini sengaja digelar pada bulan Oktober setiap tahunnya karena pada bulan itu, langit yang menghiasi kota ini memang sungguh cantik dan cerah. Udara yang dingin juga membuat suasana menjadi sangat romantis dan pas jika digunakan untuk melihat balon-balon udara ini terbang melintasi birunya langit ini. So ladies, tertarik untuk pergi ke sana?

 

(vem/sir)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading