Bulan-bulan ini banyak sekali acara pernikahan dilangsungkan. Setiap hadir di acara resepsi pernikahan, kita pasti berpikir 'wah pakai baju apa ya.' Sebagai seorang wanita yang stylish, kita tentu tidak ingin pakai baju yang sama setiap kali ada acara pernikahan. Namun untuk membeli baju pesta terus pasti mahal ladies.
Hal ini bisa disiasati dengan membeli baju sarimbit. Baju sarimbit ini umumnya dibuat dari kain batik (baik batik tulis ataupun batik cap). Sarimbit dibuat untuk pasangan, jadi Anda bisa memakai baju dengan motif yang sama dengan pasangan tercinta ladies. Nah, baju sarimbit ini harganya lebih terjangkau karena terbuat dari kain batik produksi asli Indonesia.
Advertisement
Memakai baju sarimbit akan membuat Anda dan pasangan terlihat makin kompak. Kini kreasi baju sarimbit tidak hanya desain formal tapi juga makin elegan. Bagi Anda yang menyukai style sedikit sexy dan mewah, Anda bisa menggunakan batik yang seperti ini ladies.
Ada banyak desain dan material baju sarimbit, Anda bisa menyesuaikan dengan selera dan budget Anda. Baju sarimbit juga ada ukurannya, jadi tidak usah khawatir kebesaran atau kekecilan. Bahannya juga bervariasi, mulai dari katun hingga smooth silk. Bila Anda ingin memiliki beberapa sarimbit untuk berganti-ganti, pilih bahan smooth cotton. Baju sarimbit dari bahan ini biasanya dijual dengan harga sekitar 150 ribu hingga 250 ribu rupiah.
Anda ingin sentuhan kemewahan? Pilih sarimbit dari batik silk, harganya lebih mahal namun lebih lembut dipakai. Model sarimbit juga ada bagi wanita berhijab, jadi Anda tidak perlu bingung menambahkan celana atau bolero.
Baju sarimbit bisa Anda beli di butik atau online shop ladies. Kini Anda bisa tampil stylish dan kompak bersama pasangan dengan menggunakan baju sarimbit. Baju sarimbit mana pilihan Anda ladies?
(vem/sya)