Sukses

Lifestyle

4 Cara Memajang Foto Agar Suasana Lebih Vintage

Jaman sekarang, banyak orang suka foto dan menjadi fotografer. Meski banyak orang mulai menyimpan foto hanya pada memori ponsel atau komputer mereka, namun tak sedikit yang ingin membuatnya lebih abadi dengan memajang di rumah.

Memajang di bingkai sepertinya sudah biasa. Sedangkan menyimpan di album foto, malah jarang-jarang membukanya. Nah, Vemale akan bagi-bagi caranya agar rumah atau kamar Anda jadi hangat oleh senyuman dan kenangan manis dari foto-foto yang Anda miliki.

Letakkan Foto di Keranjang Dekat Meja Pribadi Anda

Siapkan sebuah keranjang kecil yang tak menyita tempat dan letakkan foto-foto memorable Anda di sana. Meletakkan beberapa foto kesayangan di dekat meja bisa jadi pelipur lara saat Anda kangen atau sedang tidak semangat.

Tempatkan foto di keranjang seperti ini dan letakkan di meja untuk teman kerja Anda (c)abeautifulmess.com

Daripada hanya satu bingkai, tak ada salahnya menempatkan beberapa foto favorit di keranjang. Selain Anda jadi lebih sering mengutak-atik foto ini, Anda tak akan merasa sendirian dan bosan saat melakukan sesuatu di meja pribadi. 

Tempatkan di Dalam Jar

Saat ini, menggunakan jar atau toples sedang in di kalangan kuliner, kesehatan maupun lifestyle. Selian vintage, juga terlihat cute. Masukkan foto ke dalam jar seperti gambar. Anda bisa menyesuaikan ukuran foto dengan jar yang Anda inginkan.

Tren vintage dengan jar bisa Anda terapkan untuk memajang foto (c) abeautifulmess.com

Selain tampak mewah, juga lebih klasik dan berkesan. Anda juga bisa mengganti dengan foto tertentu kapanpun Anda mau. Harga jar lucu ini hanya sekitar 15-20 ribu di pasaran.

Pajang di Kulkas

Agar kulkas Anda tak hanya jadi tempat menyimpan makanan dan membuat Anda lebih termotivasi makan, coba deh pajang foto-foto Anda di sana. Cukup tempelkan di balik magnet mini untuk menahan foto Anda.

Pajanglah foto di kulkas, makin banyak foto berkesa, bisa mengendalikan nafsu makan (c)abeautifulmess.com

Gambaran penuh tawa dan kenangan itu biasanya bisa membuat Anda berhenti sejenak dan tak melulu ke kulkas untuk mencari makan.

Letakkan di Tembok

Buat dinding kamar Anda tak hanya jadi dinding yang dingin. Melainkan jadi tembok penuh kenangan yang menghangatkan hati. Pastikan tembok Anda dicat rapi dan bersih dan aman dari kebocoran atap. Selanjutnya, atur posisi foto sesuka Anda.

Foto di dinding bisa memeriahkan dan menghangatkan suasana(c)abeautifulmess.com

Nah, itulah beberapa tips memajang foto yang seru dan cute. Jangan sampai kenangan manis itu hanya tersimpan dalam album yang tak pernah Anda buka karena kesibukan. Cobain tips di atas dan rasakan suasana yang lebih hangat di rumah atau kamar Anda.

(vem/gil)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading