Sukses

Lifestyle

Kata Pria, Wanita Bertubuh Gemuk.. Lebih Seksi

Kalau sudah urusan jatuh cinta, kita sering berpikir bahwa pria lebih tertarik dan mudah jatuh cinta pada wanita bertubuh langsing. Ini tidak bisa disalahkan, karena pria adalah makhluk visual. Namun jangan sedih atau jadi tidak percaya diri jika tubuh Anda tidak seperti para model. Buktinya, banyak pria menganggap wanita bertubuh berisi dan sedikit gemuk itu.. lebih seksi.

Inilah pengakuan beberapa pria tentang wanita dengan tubuh seperti apa yang mereka suka.

“Kalau saya lebih suka wanita yang tubuhnya langsing, dia pasti cocok memakai baju model apa saja. Bagi saya, tubuh yang langsing adalah tanda bahwa dia bisa merawat dirinya, dan itu bagus,” - Rony

“Bentuk tubuh apa saja bagus, selama dia percaya diri dan sehat. Setiap wanita punya bentuk tubuh dengan ‘cetakan’ yang berbeda bukan? Wanita kurus jika terlalu pilih-pilih makanan sering bikin ilfeel, wanita yang terlalu rakus juga tidak enak dilihat dan tidak sehat,” - Hendri

“Wanita yang agak gemuk buat saya lebih lucu dan menggemaskan. Kalau terlalu kurus apalagi pakai diet mati-matian kadang membuat saya tersiksa melihatnya. Nikmati saja hidup dan makanan enak. Selama tidak gemuk banget, masih enak dilihat kok,” - Gunawan

“Saya paling suka mencubit pipi pacar saya, dan itu hanya bisa saya lakukan jika dia chubby. Buat saya, wanita yang sedikit gemuk itu lebih seksi. Asal tidak gemuk-gemuk banget ya.. Selama dia percaya diri, dia pasti cantik walaupun ukuran bajunya L,” - Mike

Itulah beberapa pendapat pria mengenai bentuk tubuh wanita. Intinya, selama Anda sehat dan tidak makan apa saja, itu sudah jadi nilai plus bagi pria. Lagipula wajah cantik dan tubuh langsing tidak selalu jadi patokan. Penelitian terbaru menunjukkan bahwa pria akan melihat mata dan senyum Anda terlebih dahulu sebagai sumber kecantikan. Dan ingat, seperti apapun bentuk tubuh percaya diri akan memancarkan kecantikan Anda. [initial]

BACA JUGA:

Kontroversi Diet OCD, Heboh Tapi Banyak Yang Berhasil

Kasihan, Anjing Ini Naik Turun Bus Mencari Majikan Yang Hilang

Sering Makan Sate Bikin Wajah Cepat Keriput

5 Penyebab Susah Menurunkan Berat Badan dan Cara Mengatasinya

Bahaya Makan Mie Instan Pakai Nasi

(vem/yel)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading