Sukses

Lifestyle

Cara Sembuh Dari Patah Hati Setelah Batal Nikah

Kasus pertunangan Zaskia Gotik dan Vicky Prasetya beberapa lalu cukup menggemparkan dunia infotainment dan hiburan. Pesta pertunangan megah nan mewah digelar mengalahkan pesta pernikahan. Banyak yang bertanya-tanya, kalau tunangan saja semewah itu, gimana nanti pernikahannya ya?

Tampaknya, pertanyaan tersebut tidak akan pernah terjawab karena Zaskia memutuskan untuk membatalkan pertunangan dan tidak akan menikah dengan Vicky. Penyebab putusnya pertunangan ada beberapa hal, namun dikabarkan bahwa Vicky telah melakukan penipuan cinta dan material tak hanya pada kekasihnya Zaskia, tetapi juga artis penyanyi dangdut, dan beberapa sosok lain. Kabarnya lagi, suami Olla Ramlan, Aufar Hutapea turut melaporkan Vicky karena sudah lama mencarinya terkait penipuan.

Hingga kini, status Vicky yang tadinya buron sudah diamankan oleh pihak berwajib.

BACA berita terkait:
Baru Seminggu Zaskia Gotik Tertipu Janji Palsu Tunangan Baru
5 Skandal Pertunangan Zaskia Gotik
HOT NEWS: Tunangan Zaskia Gotik Ditangkap Kejaksaan
Zaskia Akhiri Pertunangan Walau Vicky Nekat Menikahinya

Tak terbayangkan bagaimana perasaan Zaskia saat ini. Sudah merasa tertipu, masih harus menahan malu karena menaruh harapan yang terlalu tinggi pada kekasih.

Tetapi namanya juga cinta, saat seseorang terbuai apa yang disebut cinta, seringkali memang logika seolah tak berjalan seperti biasa. Kebanyakan malah akan mabuk oleh rayuan dan perhatian, dan akhirnya akan tersadar setelah semuanya terlambat.

Untungnya, di kasus Zaskia - Vicky ini, Zaskia tidak sampai terperosok terlalu dalam dan masih bisa menyelamatkan masa depannya.

Apakah luka itu bisa sembuh?

Tak hanya Zaskia saja yang pernah merasakan kecewa dan sakit hati karena gagal menikah dan dibohongi. Di dunia ini mungkin lebih dari 10 ribu wanita pernah merasakan hal yang sama (walau kasusnya berbeda). Tapi buktinya banyak juga kan yang bisa sembuh dan kemudian move on.

Memang tidak semudah seperti melupakan mantan pacar, tetapi cara yang bisa dilakukan relatif sama kok.

Lebih rajin beribadah

Dekatkan diri pada Tuhan dan beribadah, serta mendekatkan diri dengan keluarga adalah hal pertama yang wajib dilakukan saat sedang patah hati. Jangan biarkan diri Anda sendirian dan membuat diri semakin berkecil hati. Keluarga akan memberikan suntikan perhatian serta cinta yang akan membuat diri Anda tidak kosong dan lekas bangkit lagi. Dengan semangat yang positif, maka sakit hati seperti apapun tak akan menjadi masalah besar bagi Anda.

Mencari hobby yang menarik

Cari hobby dan kegiatan yang menarik dan membuat Anda tetap sibuk. Tak perlu lagi mengingat-ingat hal-hal di masa lalu yang justru akan membuat Anda makin terluka. Lebih baik tetap fokus pada hal yang positif saja.

Jangan menutup diri

Tak perlu membatasi diri dan menutup pergaulan Anda, lebih baik tetap bersosialisasi dan bertemu dengan orang baru. Mungkin memang tak semudah itu membuka hati untuk pria baru, tetapi yang perlu Anda lakukan hanyalah menambah jalinan pertemanan, itu saja dulu.

Menyimpan benda kenangan

Lebih baik ambil sebuah box, kemudian sisihkan semua benda-benda kenangan bersama mantan calon suami ke dalam box tersebut. Simpan di gudang atau kalau perlu bagikan pada orang yang membutuhkan.

Jujur pada diri sendiri

Jangan mengaku sudah move on kalau memang Anda masih sering bersedih. Tak apa kok meluapkan emosi, dan tidak salah juga kalau Anda mengaku masih terluka. Lebih baik Anda jujur dengan perasaan Anda, sehingga Anda tahu apa yang harus Anda lakukan. Tak baik pula menutup-nutupi perasaan Anda, akhirnya juga tidak ada gunanya.

Pernikahan bukan penentuan prestasi

Ingatlah selalu bahwa menikah bukanlah suatu prestasi atau sesuatu yang meningkatkan gengsi. Pernikahan adalah ikatan komitmen yang lebih serius dan formal saat Anda bertemu dengan kekasih hati. Dan ini akan terjadi pada Anda nanti, kalau Anda sudah bertemu orang yang memang klik dengan Anda.

Tak perlu juga terlalu mendengarkan kata-kata orang lain yang malah membuat Anda terluka. Fokus saja pada membahagiakan diri sendiri. [initial]
BACA JUGA:

4 Ciri Pria Sudah Move On Dari Mantan Pacarnya

Kebiasaan Yang Bikin Berat Saat Putus

Perumpamaan Tentang Mantan

5 Alasan Sebaiknya Jangan Pacaran Dulu Deh

7 Alasan Tiba-Tiba Mantan Mengajak Menikah

Mantan Itu Nggak Penting Untuk Diingat

(vem/bee)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading