Sukses

Lifestyle

Bangganya, Indonesia Mendunia Lewat Miss World 2013

Acara opening Miss World 2013 yang digelar pada hari Minggu malam (8/9) masih terasa spektakulernya hingga hari ini. Miss World merupakan ajang kontes kecantikan bergengsi yang diikuti oleh ratusan delegasi dari negara-negara dari penjuru dunia. Tahun ini Indonesia mendapatkan kehormatan untuk menjadi tuan rumah Miss World.

Miss World 2013 dibuka dengan acara parade para kontestan mengenakan baju adat khas Indonesia. Betapa cantik para kontestan mengenakan aneka baju adat dari berbagai suku dan pulau dari seluruh Indonesia. Ratusan channel televisi menyiarkan secara langsung acara ini, membuat Indonesia semakin terkenal di mata dunia.

Mungkin dulu tidak banyak orang yang tahu dengan Indonesia. Mungkin orang-orang dari luar negeri lebih mengenal Bali atau Yogyakarta. Namun lewat event Miss World 2013 ini, dunia semakin mengenal Indonesia dengan jutaan kekayaan budayanya.

Parade Nusantara | (c) AFP/KapanLagi.com

Banyak komentar positif mengenai acara opening Miss World ini. Publik dunia terkagum-kagum dengan beranekaragamnya baju adat Indonesia, budaya khas Indonesia dan betapa cantik alam indonesia yang tersorot di kamera. Bali memang seperti surga, bahkan para kontestan Miss World menyebutkan bahwa Indonesia adalah surga yang ada di dunia.

"Semua bisa didapatkan di Indonesia. Pantai-pantai yang cantik, budaya yang khas, aneka kerajinan bahkan pusat berbelanja. Indonesia adalah surga" ucap salah seorang kontestan Miss World saat pertama kali datang ke Indonesia. Para kontestan merasa nyaman tinggal di Indonesia selama mengikuti acara ini dan berharap kelak mereka bisa datang ke Indonesia lagi.

Indonesia semakin terkenal, kecantikan pariwisata dan kekayaan budayanya semakin dikenal oleh seluruh orang dari berbagai belahan dunia. Kita boleh ikut bangga, karena banyak orang yang memuji Indonesia adalah negara yang cantik dan kaya dengan budaya. Semoga acara Miss World ini bisa membuat Indonesia menjadi negara tujuan wisata terfavorit di dunia ya!

BACA JUGA

Finalis Miss World Ternyata Juga Belajar Tari Kipas

Tren Busana Tahun Depan, Hitam Putih Juaranya

Kontestan Miss World Gunakan Pakaian Tradisional, Anda Suka?

Antara Miss World dan Miss Universe, Ini Bedanya

5 Kontestan Miss World 2013 Paling Mempesona Versi Vemale

(vem/sya)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading