Hari ini Etude House, brand kosmetik terkemuka asal Korea merilis Healthy Face Movement sebagai wujud kepedulian terhadap kesehatan wajah wanita. Program bertujuan mengedukasi wanita Indonesia untuk menjaga kesehatan kulit muka dengan melakukan ‘3ME’ yaitu membersihkan wajah dengan skin care, memakai pelembab atau alas bedak ringan dan membersihkan wajah kembali setelah beraktivitas. Kampanye terlaksana melalui kompetisi video berisi testimoni aktivitas ‘3ME’ dan tema riasan Daily Make Up Look. Sebagai bentuk tanggung jawab atas komitmen, penandatanganan petisi dilakukan pada acara Etude Time, acara tahunan terakbar Etude House yang berlangsung 19-23 Juni 2013. Beauty Carnaval terpilih menjadi tema perhelatan kali ini setelah Februari lalu Etude Time diadakan di Surabaya.
Perkembangan teknologi digital membuka peluang bagi khalayak luas mengekpresikan diri. Apalagi sekarang mengunggah video tutorial kecantikan di situs web berbagi video telah menjadi tren. Terbukti beberapa riset menunjukkan minat wanita terhadap tren kecantikan mencapai 80%. Maka dari itu, melalui kompetisi diharapkan dapat menularkan semangat serta menginspirasi sesama wanita untuk semakin peduli akan vitalitas kulit wajah. Peserta dari berbagai usia dapat berpartisipasi dengan melakukan kegiatan ‘3ME’ menurut pengalaman pribadi serta mengupload video testimoni di www.healthyfacemovement.tk. Untuk informasi lebih lanjut silahkan mengunjungi Fanpage Etude House Indonesia.
“Pada kesempatan ini, kami juga merilis CC Cream (Correct and Care) Korea pertama di Indonesia yaitu make up dan skin care dengan 8 multi-fungsi sekaligus antara lain melembabkan, mencerahkan, meratakan tone kulit, bertekstur lembut, mencegah kerutan, tabir surya, melepas stres dan menjadikan kulit alami bercahaya. Memperkenalkan revolusi skin polishing, lapisan translucent cepat meresap ke dalam kulit dan efektif mengoreksi warna sekaligus memberi efek natural berseri. Untuk kesan halus dan menyatu sempurna tersedia tipe ‘silky’ sedangkan bagi penyuka tampilan segar dan berkilau jenis ‘glow’ sangat cocok digunakan sehari-hari”, ungkap, Melia Erlina selaku General Manger Etude House Indonesia.
“Guna mendukung kampanye, kami pun meresmikan website Etude House Indonesia www.etudehouse.co.id. Menyadari fakta bahwa Indonesia tercatat sebagai negara pengguna internet ke 3 di dunia, dengan jumlah user perempuan meningkat tiap tahun, kami yakin sekarang adalah waktu yang tepat. Berbagai kanal menyediakan informasi seputar lokasi gerai, produk baru dan terlaris, berita dan jadwal event, promosi serta info produk. Salah satu keistimewaan dari website yakni terdapat kanal konsultasi bagi pengguna untuk berinteraksi langsung dengan make up artist tentang tips make up dan skin care. Tersedia pula video tutorial guna mempelajari berbagai riasan wajah dengan cara mudah serta menyenangkan. Hanya dengan browsing saja customer loyal dan masyarakat bisa mengakses seluruh informasi cukup sekali tekan.” ujar Melia menambahkan.
Chris Choi, Business Development Representative Etude House Korea menambahkan, “Perbedaan lain terjadi saat CC Cream dipadukan dengan BB Cream Cotton Fit, line BB Cream baru di mana kolaborasi keduanya menghadirkan tampilan picture perfect skin sepanjang hari tanpa perlu touch up. Tanpa kandungan lain seperti Paraben, pewarna tambahan dan Benzophenone, BB Cream ini adalah solusi instan dan aman untuk tampilan wajah tanpa cela di segala suasana. Hadir dengan 3 warna; Light Beige, Natural Beige dan Honey Beige, BB Cream Cotton Fit sangat sesuai untuk semua jenis kulit dan menjadikan wajah mulus sempurna”.
Koleksi Dear Girls turut melengkapi tren Spring Summer lewat Dear Girls Lip Balm, pelembab bibir alami dari bahan organik murni mengandung vitamin buah kompleks yang berguna menutrisi dan menyehatkan bibir kering. Hadir dengan varian Silky Soft dan Shinning, ultra-nourished lip balm manis ini disertai wangi alami menggoda.
Tidak ketinggalan Dear Girls Vitcara Long & Curl, mascara Curl-up wax dengan sikat C-curling menjadikan bulu mata panjang dan tebal tanpa menggumpal. Mengandung minyak guna melembabkan dan vitamin buah untuk melindungi bulu mata dari kerontokan. Teruji aman bahkan untuk mata sensitif sekalipun.
Advertisement