Sukses

Lifestyle

Walau Sudah Punya Pacar, Wanita Harus Mandiri

Ketika sudah punya pacar, seringnya pasangan jadi lebih lengket. Sering keluar berduaan, sering melakukan banyak kegiatan bersama dan sebagainya. Bahkan, untuk makan atau mandi saja harus diingatkan. 

Well, punya pacar memang membuat kita ada yang memperhatikan dan memanjakan. Namun, meski sudah punya pacar, mandiri itu sangat diperlukan. Jangan terlena dengan romantisme, perhatian dan kasih sayangnya semata, meski semua itu perlu, tidak jadi alasan bagi Anda untuk tak terlalu bergantung pada pasangan. 

Mengapa Anda perlu lebih mandiri meski sudah punya pacar? Ini lho beberapa alasannya. 

Anda Perlu Menjadi Diri Sendiri

Saat pacaran, meski Anda punya seseorang untuk dicintai, Anda masih bebas jadi diri sendiri. Bila Anda terlalu bergantung pada pacar, maka akan ada kemungkinan dia jadi lebih mengatur hidup Anda. Sedangkan bila Anda lebih mandiri dan bisa menentukan sikap, dia akan lebih menghargai privasi dan pendapat pasangannya. Sehingga tak ada alasan baginya untuk mengatur hidup Anda. 

Beruntunglah bila pasangan Anda bukan tipe pendikte. Namun terlalu bergantung pada pacar akan mematikan kemampuan dan kepercayadirian Anda.

Dia Tidak Stand By 24 Jam

Anda tidak setiap saat bersama dengannya. Akan lebih baik bila Anda mengerjakan kegiatan masing-masing sebisa mungkin tanpa harus merepotkan pasangan. Terlalu mengandalkan pacar Anda untuk ke sana kemari, bisa membuat Anda terlalu bergantung padanya dalam mobiling dan sosialisasi.

Pria pada dasarnya suka pada wanita yang mandiri, karena saat itulah wanita terlihat keren dan seksi. Bukan berarti Anda harus menolak semua bantuannya. Namun untuk hal-hal yang bisa diatasi sendiri, why not?

Anda Punya Lingkungan Sosial Lainnya

Anda punya teman-teman, punya keluarga, punya rekan kerja dan lain-lain. Anda bahkan punya waktu untuk diri sendiri. Biasakan untuk menyeimbangkan hubungan Anda dengan keluarga maupun sahabat. Mereka tidak ngontrak lho dalam kehidupan Anda. 

Suatu ketika pasangan Anda tidak sedang bersama Anda, kehangatan teman dan keluarga sangat Anda butuhkan. Memanage hubungan adalah salah satu bentuk pengalihan ketergantungan atau terlalu intimnya hubungan Anda dengan pacar sehingga hidup Anda lebih seimbang.

Cepat Bosan

Kelemahan terlalu dekat dengan pacar adalah cepat bosan. Lebih menyenangkan bila Anda tetap bisa melakukan banyak hal seperti hobi, komunitas dan kegiatan bermanfaat lainnya meski sudah punya pacar.

Love boost your energy, tapi jangan lupa bahwa hidup ini ada banyak warna. Jangan hanya tinggal di zona nyaman bersama pacar. Lakukan sesuatu untuk kebanggaan Anda sendiri. Pencapaian akan membuat hidup Anda tak mudah jenuh.

Masih banyak manfaat yang bisa Anda dapatkan dengan lebih mandiri meski sudah punya pacar. Cara untuk mengetahuinya adalah dengan melangkahkan kaki Anda agar lebih aktif dan memainkan ide Anda agar lebih kreatif.

Dijamin, bukan hanya Anda yang senang. Pacar pun akan semakin terinspirasi dengan Anda. Worth to try!

Baca Juga

8 Alasan Pria Tidak Menyebut Anda Sebagai 'Pacarnya'

Kini Ada Website Khusus Calon Mertua Yang Cari Calon Menantu

10 Negara Paling Romantis di Dunia

Cinta Itu Buta, Wanita Gemuk Dibully Karena Punya Pacar Tampan

5 Alasan Kenapa Cemburu Itu Perlu

Mitos Cinta: Mr Right Itu Ada Atau Tidak?

Fakta Pria: Ladies, Kami Menyukai Kalian Karena....

(vem/gil)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading