Bicara soal jajanan, Indonesia sangat kaya dengan aneka jajanan yang menggiurkan dan bikin kangen. Banyak daerah di Indonesia yang punya aneka menu khas yang legit dan menggigit di lidah.
Sebut saja jajanan di masa kecil, arum manis, atau kolak pisang yang lezat dinikmati selagi hangat. Jangan lupa naga sari, jajanan yang dibungkus dengan daun pisang ini punya aroma yang khas karena daun dan bahannya.
Jajanan apalagi ya yang khas dan hanya ada di Indonesia? Yuk simak ulasannya.
Advertisement
Advertisement
Jajanan Indonesia: Klepon
Jajanan ini termasuk jajan pasar. Terbuat dari tepung beras ketan dan dibentuk seperti bola-bola kecil dan diisi dengan gula merah. Cara memasaknya dengan merebus dalam air yang mendidih. Setelah itu, klepon diangkat dan digulingkan di atas parutan kelapa sehingga kelapa melekat pada keseluruhan tubuhnya.
Umumnya dialasi daun pisang dan disajikan dengan tambahan kiciran gula merah.
Jajanan Indonesia: Onde Onde
Onde-onde adalah jajanan pasar yang populer di Indonesia. Kue ini beken di kota asalnya, Mojokerto sejak zaman Majapahit silam.
Terbuat dari tepung terigu atau tepung ketan yang digoreng atau direbus. Onde-onde umumnya diisi dengan pasta kacang hijau. Permukaannya kemudian ditaburi dengan biji wijen dengan cara menggulingkannya di dalam wijen.
Advertisement
Jajanan Indonesia: Cenil
Disebut cenil atau cetil, jajanan ini terbuat dari pati ketela pohon. Umumnya dibuat bulatan kecil atau kotak. Diberi warna sebelum direbus dan disajikan dengan parutan kelapa yang ditaburi gula pasir.
Biasanya warnanya beragam agar lebih menarik saat disajikan. Dan dimakan dengan kiciran gula merah.
Jajanan Indonesia: Kolak Pisang
Kolak pisang adalah jajanan yang nikmat disantap selagi hangat. Umumnya disajikan dengan isi pisang, ketela, tape, mutiara sagu dan direbus di dalam santan.
Agar aroma dan rasanya lebih istimewa, daun pandan dimasukkan ke dalam kolak saat proses memasak.
Advertisement
Jajanan Indonesia: Kue Lapis
Jajanan yang satu ini warnanya berlapis-lapis, ada yang dua warna, ada pula yang tiga warna.
Kue ini terbuat dari tepung beras, tepung kanji, santan, gula pasir, garam dan pewarna. Cara membuatnya adalah dengan mengukus selapis demi selapis.
Jajanan Indonesia: Nagasari
Kue ini terbuat dari tepung beras, tepung sagu, santan dan gula. Di dalamnya disii pisang atau terkadang dikombinasi dengan nangka.
Kue kemudian dibalut daun pisang kemudian dikukus dengan tambahan balutan daun pandan sehingga menimbulkan aroma khas Jepara.
Advertisement
Jajanan Indonesia: Getuk
Getuk atau dalam bahasa Jawa disebut Gethuk adalah jajanan yang berbahan utama ketela pohon atau singkong. Getuk sangat populer di Jawa Timur dan Jawa Tengah.
Awalnya, singkong dikupas, kemudian dikukus. Setelah matang, singkong dihaluskan dengan cara digiling kemudian diberi pemanis dan pewarna makanan.
Getuk dihidangkan dengan taburan buah kelapa.
Jajanan Indonesia: Lemper
Lemper terbuat dari ketan yang umumnya diisi dengan abon atau suwiran daging ayam. Setelah diolah, lemper dibungkus dengan daun pisang sehingga meninggalkan aroma yang khas dan selalu segar.
Saat ini, lemper juga populer dengan cara dibakar. Kabarnya, lemper bakar ini lebih lezat dan legit.
Advertisement
Jajanan Indonesia: Kue Lumpur
Jajanan yang satu ini berbahan utama santan, kentang, tepung terigu dan telur. Umumnya ditambahkan vanilla agar aromanya lebih keluar.
Kue basah ini seringkali disajikan dengan hiasan kismis atau kelapa muda di permukaannya. Karena tergolong kue basah, kue lumpur tidak tahan disimpan lama.
Jajanan Indonesia: Arum Manis
Jajanan masa kecil ini berbahan dasar gula yang kemudian diolah dengan dicampur pewarna. Bentuknya mirip seperti rambut nenek-nenek, dan digemari anak-anak karena rasanya yang manis.
Umumnya dijajakan dengan warna merah, putih, kuning, dan orange.