Nama Nancy Go terkenal dengan koleksi tasnya yang diberi nama Bagteria. Tas Bagteria merupakan produk asli indonesia yang namanya mendunia. Koleksi tas Bagteria ini digunakan oleh selebritis dunia Paris Hilton. Paris hilton merupakan selebritis yang terkenal dengan selera fashionnya yang tinggi. Tas Bagteria yang memikat hati seorang Paris Hilton, menunjukkan bahawa tas ini memang fashionable dan modis. Tapi tidak hanya Paris Hilton yang menggandrungi tas ini, Anggun, Emma Thompson dan cucu Putri Elizabeth II pun terpikat dengan tas kreasi Nancy Go ini. Hanya sedikit produk anak bangsa yang bisa menembus pasar dunia, salah satu yang sukses adalah tas Bagteria milik Nancy Go.
Nancy Go lahir tahun 1963, dan dibesarkan di Brasil hingga usia 6 tahun. Selepas itu, ia pindah ke Jakarta dan melanjutkan pendidikan di indonesia. Sejak masa kecil dan remajanya, Nancy memang memiliki minat dan bakat yang luar biasa di dalam dunia fashion. Ia gemar merajut, menyulam, dan menjahit. Sehabis lulus dari SMA, ia tidak dapat melanjutkan studi ke bangku kuliah karena harus merawat ayahnya yang sakit. Pada tahun 1985, kerinduannya untuk belajar fashion terobati dengan belajar desain fashion di Susan Budiardjo Fashion College. Pad tahun 1992, ia bekerja di perusahaan Inggris bernama Dotwell. Tahun 1998, Nancy menikah dan berhenti bekerja. Pada tahun 2000, ia membuat tas dan diberi label Bagteria. Denbgan nama Bagteria ini, ia berharap tasnya bisa mewabah seperti bakteri. Dengan modal 100 juta, ia dan suaminya mendirikan perusahaan Pt Metamofosa Abadi. Usaha dengan modal 100 juta ini, berubah menjadi bisnis besar. Tas Bagteria kini memiliki pasar tetap di 30 negara di penjuru dunia. Bahan dan kualitasny terjamin, dan desainnya unik.
(vem/win)