Minuman paling unik cara pembuatannya, Teh Tarik adalah minuman teh India yang biasanya dijual oleh orang-orang India Muslim di Malaysia dan Singapura. Minuman ini berupa teh yang diberi susu kental manis. Sesuai dengan namanya, teh dilempar berulang kali dari satu cangkir ke yang lain untuk membuat busa tebal. Dalam proses penarikan ini, kandungan-kandungannya menjadi semakin tercampur rata dan aromanya keluar. Selain itu proses penarikan juga membantu mendinginkan suhu minuman dan memberikan lapisan busa lembut di bagian atasnya yang terbentuk karena kandungan gula di dalam air teh.
Minuman populer ini tersedia dalam beberapa penyajian yaitu panas, dingin, dengan atau tanpa gula dan dengan atau tanpa susu. Untuk membuat minuman ini, sering digunakan bubuk teh yang dijual kiloan. Pertama teh diseduh dengan air matang. Setelah diseduh, teh disaring dengan kain kasa dan dicampur dengan susu kental manis. Kemudian teh dilempar berulang kali dari satu cangkir ke yang lain untuk membuat busa tebal. Teh tarik merupakan minuman yang banyak dijual di rumah makan orang-orang Muslim India, dan biasanya diminum bersama hidangan seperti nasi lemak, roti canai, roti telur, atau roti tempayan.
Teh Tarik Miwon adalah minuman serbuk instan yang terbuat dari paduan antara teh, susu dan gula untuk pria dan wanita yang aktif, dinamis, modern dan bergaya hidup praktis. Teh tarik Miwon adalah Teh Tarik Kemasan modern, dengan design menarik dan tidak kaku, higienis dan praktis yang memiliki kualitas terjamin karena di produksi oleh perusahaan besar dan terpercaya.
Advertisement