Dua istilah yang tampak tidak sama, namun seringkali menjadi perdebatan. Dikatakan bahwa 'wanita' adalah kata yang berasal dari kata 'betina', oleh sebab itu, kata perempuan dianggap lebih halus dan menghargai.
Namun, seperti dikutip dari angelfire.com, dalam KBBI (1988: 1007), wanita berarti 'perempuan dewasa'. Sama seperti halnya KD, meski dengan redaksi lain, KBBI pun mendefinisikan kewanitaan (bentuk derivasinya) sebagai "yang berhubungan dengan wanita, sifat-sifat wanita, keputrian."
Lantas, bagaimana dengan pendapat para wanita sendiri tentang hal ini?
Advertisement
@Waceqaqaq -"Saya lebih suka disebut wanita, karena menurut saya wanita itu bagi saya kesannya lebih dewasa"
@Clicky_Miw -"Wanita dong. Anak kecil berjenis kelamin wanita selalu disebut anak perempuan, bukan wanita. So, boleh dong saya lebih merasa dewasa jika disebut wanita."
@_Wenny -"Dipanggil dengan sebutan apa saja boleh, karena menurut saya bukan apa sebutannya, tapi mengerti peranan diri sendiri sebagai perempuan, wanita, atau sebutan apapun yang kita pakai."
@Puuva -"Menurutku sama aja, disebut perempuan atau wanita, bagiku wanita akan lebih terkesan dewasa, jadi sesuai umurlah..."
@Xocolatle- "Wanita, karena menunjukkan kedewasaan, terutama eksistensi profesi."
@not_phero- "Perempuan. Karena ada kata dasar empu (punya/kepunyaan/dipunyai). Merasa terpunyai oleh sesiapa yang menyebut perempuan."
@Ervies- "Wanita, karena lebih kelihatan dewasa dan matang."
@cintull- "Perempuan, karena menurut saya perempuan itu lembut dan terkesan lebih indah sebutannya."
@s_enggar- "Lebih suka disebut wanita. Kesannya lebih dihargai dan dihormati, menurut saya."
@nengbiker- "Perempuan. Karena apa ya... lebih bersahaja begitu."
Mae- "Kalau menurut saya, wanita itu kesannya lebih powerful dan tidak lemah dibandingkan perempuan."
@bazzcethol- "Perempuan, karena lebih umum dan bisa digunakan di semua gender. Kalau wanita itu terlalu berkelas dan monoton."
Dan menurut @chantalconcetta- "Kata sering menjadi tak penting dibanding sikap :)" cukup untuk menyimpulkan pertanyaan yang seringkali menimbulkan perdebatan tersebut. Dipanggil wanita atau perempuan, sikap jauhlah lebih penting ketimbang istilah perempuan, atau wanita. [initial]
(vem/re-bee)