Sukses

Lifestyle

Alasan Teh Mawar Dapat Melangsingkan Tubuh

Fimela.com, Jakarta Berbicara soal minuman sehat dan alami, teh kerap menjadi salah satu topik yang banyak dibicarakan. Tak heran, tradisi minum teh telah sejak lama dimiliki oleh berbagai negara. 

Seperti Jepang, Korea, Cina, Inggris, dan lainnya. Di Indonesia sendiri, teh juga menjadi salah satu minuman sehat yang banyak digemari. Tentunya, teh menjadi minuman sehat selam tidak mengandung gula. 

Ada begitu banyak jenis teh di dunia ini. Salah satunya, teh  mawar yang katanya dapat melangsingkan tubuh. Teh yang terbuat dari kelopak bunga mawar ini ternyata memiliki perbedaan dari teh-teh pelangsung lainnya. 

Dilansir dari Vemale, teh mawar sudah lama digunakan sebagai teh yang menyehatkan sekaligus minuman alami pelangsing tubuh perempuan. 

Pasalnya, kelopak bunga mawar mengandung banyak nutrisi dan khasiat. Lantas, bagaimana teh mawar sebagai pelangsing bekerja?

Kelopak bunga mawar, tulis Liputan6, mengandung senyawa yang dapat meningkatkan metabolisme tubuh. Dengan metabolisme yang baik, berat badan tubuh akan lebih mudah diturunkan. Caranya pun sangat mudah.

Seduh kelopok bunga mawar segar atau daun teh bunga mawar dengan segelas air mendidih. Tunggu air hingga berwarna merah muda. Teh bunga mawar siap untuk dinikmati. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading