Sukses

Lifestyle

Memasak nasi merah yang enak dan pulen, berikut tipsnya!

Fimela.com, Jakarta Nasi merah memiliki kandungan serat yang lebih banyak dibandingkan nasi putih. Bagi yang sedang menjalani program diet, mengganti nasi putih dengan nasi merah bisa jadi salah satu solusi. Bila diimbangi dengan aneka lauk pauk sehat, maka kita bisa lebih mudah menyeimbangkan pola makan kita setiap hari.

Memasak atau menanak nasi merah kadang gampang-gampang susah. Kalau salah mengolahnya, nasi jadi bertekstur lebih keras dan rasanya pun jadi lebih hambar. Untuk itu, ada beberapa tips yang bisa kita coba untuk memasak nasi merah yang lebih pulen dan enak.

1. Beras direndam sekitar 30 menit

Sebelum dimasak, beras merah bisa direndam lebih dahulu. Kita bisa merendamnya sekitar 30 menit. Selain untuk menghilangkan kotoran, beas yang sudah direndam ini nantinya akan lebih cepat lunak dan lebih enak saat dimasak.

2. Terapkan rasio 1:4

Untuk 1 gelas air, kita bisa menggunakan 4 gelas beras. Rasio ini merupakan salah satu rasio yang paling standar. Tapi bisa kita sesuaikan lagi dengan kondisi dan kualitas beras.

3. Menanak di atas kompor

Nasi merah bisa terasa lebih nikmat bila ditanak di atas kompor. Caranya tinggal masak beras di atas api sedang. Aduk-aduk sebentar, kemudian tutup panci sampai airnya mendidih. Setelah air menyusut, angkat nasi. Setelah itu panaskan dandang, lalu kukus nasi merah sampai matang. Dengan cara ini, beras merah bisa lebih pulen.

4. Menanak pakai rice cooker

Pakai rice cooker pun kita bisa memasak berasa merah yang enak. Caranya tekan tombol cook, masak nasi selama 35 menit. Setelah itu buka penutup rice cooker, lalu aduk nasi sampai rata supaya uapnya keluar. Kemudian, masak hingga matang. Setelah matang, jangan langsung dibuka penutup rice cooker. Tunggu sekitar 10 menit, baru nasi bisa dinikmati

Pilih beras yang berkualitas baik. Hindari penggunaan beras yang sudah terlalu lama atau apek. Dengan mengikuti tips di atas, maka kita bisa lebih mudah memasak beras merah yang lebih enak dan pulen.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading