Sukses

Peringatan Konten!

Artikel ini tidak disarankan untuk Anda yang masih berusia di bawah

18 Tahun

Verifikasi UmurStop di Sini

Lifestyle

4 Manfaat seksi bercinta di pagi hari!

Fimela.com, Jakarta Seks di pagi hari mungkin menjadi hal yang bisa dilakukan pasangan suami-istri yang super sibuk hingga tak punya banyak waktu dan sudah kelelahan di malam hari hingga tak sempat bercinta.

Seks di pagi hari menjadi momen terbaik meningkatkan keromantisan bersama suami sekaligus punya banyak manfaat. Seperti dilansir Mindbodygreen, ini manfaat melakukan morning sex atau seks di pagi hari.

1. Mood lebih baik, tanpa stres

Penting sekali memulai hari dengan suasana hati yang baik dan bahagia. Dan seks pagi hari bisa meujudkannya. Ketika berhubungan seksual, tubuh akan melepaskan hormon oksitosin, dopamin dan endorfin secara bersamaan sebagai reaksi kepuasan seksual. Dan ketiga hormon ini bukan hanya membuat rileks dan senang tapi juga menurunkan hormon stres kortisol.

2. Hormon pagi hari lebih tinggi

Karena belum beraktivitas dan baru bangun tidur, tentunya tubuh lebih segar dan punya energi penuh. Di sinilah sisi positifnya untuk bercinta. Hormon testosteron pria lebih tinggi di pagi hari sehingga lebih berpotensi ereksi. Begitu pula hormon estrogen perempuan. Jadi, seks akan menjadi lebih intens.

3. Olahraga yang baik

Tanpa meninggalkan ranjang, kalian berdua sudah memulai hari dengan "olahraga" kecil. Meski tampaknya sepele, ternyata seks juga bisa dijadikan sebagai peregangan otot yang baik di pagi hari.

4. Kulit lebih cantik

Ternyata sebuah penelitian menemukan bahwa bercinta membuat kulitmu tampak lebh muda. Orgasme memicu peredaran darah lancar dan produksi estrogen pada perempuan sehingga membuat kulit glowing dan kencang. Seks juga mampu memicu pelepasan hormon pertumbuhan sehingga sel-sel kulit tetap sehat.

Ternyata, itu dia sekian alasan mengapa seks pagi hari begitu bermanfaat. Jangan ragu mencobanya bersama suami esok pagi!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading