Sukses

Lifestyle

Cara seru turunkan berat badan dengan olahraga tinju

Fimela.com, Jakarta Tinju merupakan olahraga yang indentik dengan pria. Namun berkembangnya zaman, olahraga yang mengandalkan kekuatan tangan ini juga kerap dilakukan oleh perempuan.

Seperti Khole Kardashian dan Adriana Lima, yang menyukai olahraga ini. Selain membentuk tubuh menjadi lebih ideal, Menurut Jeremy Tanu, Founder of ÜJakarta mengatakan tinju juga dapat membuat metabolisme lebih baik.

Jeremy juga mengatakan, tinju cocok sekali bagi mereka ingin menurunkan berat badan. Hal ini dikarenakan bertinju dapat membakar kalori dan lemak dengan cepat.

“Berlatih tinju selama 30-60 menit dapat membakar kalori kurang lebih sebanyak 300-500 kalori, jadi tinju cocok untuk penurunan berat badan,” ujar Jeremy, saat ditemui di ÜJakarta, Selasa (30/10).

Meningkatkan kepercayaan diri

Selain untuk kesehatan, Jeremy juga mengatakan tinju dapat meningkat kepercayaan diri. Sebab, saat melakukan tinju pelepasan endorfin cukup besar. Zat inilah yang memberikan rasa senang dan kuat. Dengan begitu, kita akan lebih percaya diri.

Tinju juga membantu melepaskan stres pada fisik dan mental dan tekanan pada setiap tonjokannya. Bertinju bisa menurunkan hormon stres seperti kortisol, sekaligus meningkatkan endorfin yang adalah zat pembuat senang, yang pada akhirnya menghilangkan stres.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading