Fimela.com, Jakarta Makanan pedas bagi sebagian orang akan menambah nafsu makan. Tanpa cabai, makanan menjadi kurang sedap dan nikmat. Namun, konsumsi makanan pedas yang berlebih biasanya akan menimbulkan efek samping.
Seperti sakit perut, diare, atau juga area sekitar mulut dan tangan yang terasa panas untuk beberapa jam. Makanan pedas yang nikmat bagi penggemarnya ini memang tidak boleh dikonsumsi secara berlebihan.
Pasalnya, Prevention menulis, makanan terlalu pedas bisa membuat usus atau lambung terluka karena iritasi. Namun, percayakah sahabat Fimela kalau makanan pedas ini juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh?
Advertisement
Ternyata, makanan pedas memiliki beberapa manfaat untuk kesehatan. Hello Sehat menulis, beberapa jenis cabai seperti cabai merah, hijau, rawit, keriting, dan juga jalapeño mengandung capsaicin. Senyawa ini merupakan bioaktif yang memiliki banyak manfaat untuk tubuh.
Salah satunya sebagai pengobatan lokal untuk meringankan rasa sakit. Selain itu, cabai juga bisa meningkatkan performa sistem imun tubuh, merangsang kerja ginjal, paru-paru, dan jantung.
Advertisement
Menurunkan berat badan
Berbahagialah buat perempuan yang sedang ingin menurunkan berat badan. Olahraga dan diet memang bisa membakar lemak. Namun, masakan pedas pun juga memiliki efek yang hampir sama.
Dilansir dari Hello Sehat, ada sebuah penelitian yang menunjukkan kalau sensasi panas yang dihasilkan saat memakan cabai atau makanan pedas, akan menstimulasi lemak cokelat dalam tubuh.
Lemak ini bisa mendorong kinerja metabolisme tubuh meningkat hingga 5 persen. Semakin baik metabolisme tubuh, akan semakin cepat dan efisien lemak tubuh terbakar.