Fimela.com, Jakarta Suka minum kopi dan teh? Saat menikmati secangkir kopi atau teh, pernah mendapati cangkir yang semula bersih, putih dan berkilau jadi kotor dan seperti ada noda di dasarnya padahal sudah dicuci?
Senyawa aktif yang terdapat pada kopi dan teh tidak hanya bisa membuat gigi kuning atau kotor saja. Lebih jauh, ini juga bisa menyebabkan adanya noda membandel di dasar cangkir atau gelas. Apalagi, jika sisa kopi dan teh tersebut dibiarkan dalam waktu cukup lama. Untuk mengatasi masalah noda kopi dan teh yang membandel di dasar cangkir ini, ada beberapa cara alami yang bisa lakukan untuk menghilangkannya.
Cara tersebut antara lain sebagai berikut.
Advertisement
Rendam cangkir atau gelas dengan air panas
Sebelum mencuci cangkir atau gelas yang habis dipakai minum kopi atau teh, rendam dulu cangkir dan gelas tersebut dengan air panas. Tambahkan juga sedikit sabun cuci agar noda bekas kopi dan teh yang menempel di gelas benar-benar terangkat dengan baik.
Gosok dengan baking soda
Cara selanjutnya yang bisa dilakukan adalah menggosok cangkir dan gelas bekas kopi atau teh dengan baking soda. Baking soda sangat ampuh untuk mengatsi berbagai noda membandel di peralatan dapur salah satunya cangkir maupun gelas.
Manfaatkan garam dan jeruk nipis
Kita juga bisa memanfaatkan garam dan jeruk nipis sebagai campuran sabun untuk mencuci cangkir dan gelas bekas kopi. Cuci cangkir dan gelas seperti biasa. Usahakan agar menggosok permukaan cangkir atau gelas dengan gosokan cukup kuat.
Itulah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menghilanhkan noda kopi dan teh di gelas. Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat mencoba.