Sukses

Lifestyle

Kemeriahan Pawai Obor Asian Games 2018

Fimela.com, Jakarta Seluruh masyarakat Indonesia kini tengah memusatkan perhatiannya pada penyelenggaraan Asian Games 2018 yang akan berlangsung di Jakarta dan Palembang. Meskipun baru akan berlangsung pada 18 Agustus hingga 2 September yang akan datang, tapi kemeriahaannya sudah mulai terlihat, apalagi saat pawai obor Asian Games 2018.

Seperti yang mungkin kamu sudah ketahui bahwa torch relay atau pawai obor diawali dengan pengambilan api abadi Asia, yakni di New Delhi, India, pada 15 Juli, lalu kemudian dipadukan dengan api abadi Indonesia di Mrapen, Jawa Tengah pada 18 Juli. Pawai obor tersebut nantinya akan melintasi tujuh pulai, 18 provinsi dan 54 kota di Indonesia.

Dan tibalah saatnya pawai obor Asian Games 2018 sampai di Jakarta. Ya, sebelum dibawa ke acara pembukaan di GBK, obor akan dikirab keliling kota. Rabu (15/8/2018) pawai obor Asian Games 2018 itu pun sampai di ibu kota. Untuk di Jakarta sendiri pawai obor Asian Games 2018 akan berlangsung selama empat hari.

Awalnya pawai obor Asian Games 2018 akan dimulai di Lippo Mall Kramat Jati, lalu diarak menuju TMII hingga menyusuri JL. TB Simatupang, Jakarta Selatan. Lalu akan melewati beberapa wilayah Kota Jakarta lainnya dan nantinya juga akan mampir ke Kepulauan Seribu. Terakhir atau tepatnya pada Sabtu (18/8/2018), setelah diinapkan di Istana Negara obor akan dibawa ke Patung Kuda lalu selanjutnya di bawa ke Gelora Bung Karno.

Di bawah ini adalah foto-foto serta beberapa video yang memperlihatkan kemeriahan pawai obor Asian Games 2018. Beberapa atlet dan juga artis terlihat ikut membawa obor Asian Games 2018, sebut saja mantan juara bulu tangkis Icuk Sugiarto dan mantan petinju Ellyas Pical lalu ada Chicco Jerikho, Anindya Kusuma Putrid an Yosi Project Pop.

Foto dan Video Kemeriahaan Pawai Obor Asian Games 2018

Sebelum melihat langsung kemeriahaan serta kemegahan acara pembukaan Asian Games 2018 yang akan berlangsung pada Sabtu (18/8/2018) mendatang, maka nggak ada salahnya untuk melihat kemeriaahan pawai obor Asian Games 2018, seperti yang terlihat di bawah ini.

#1

#2

#3

#4

#5

Sebagai informasi, tiga hari jelang pembukaan (15/8/2018), sekitar 350 atlet dari 15 negara peserta Asian Games 2018 sudah tiba di Palembang, Sumatera Selatan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading