Sukses

Lifestyle

Diet Sukses: Jauhi 3 Makanan Diet Keto yang Buruk

Fimela.com, Jakarta Semakin lama, semakin banyak peminat diet keto yang menekuni program diet ini. Demi menurunkan berat badan, banyak orang yang rela belajar dari awal mengenai program diet ini. 

Tapi sayangnya, nggak semua orang belajar dengan benar dan tuntas. Inti dari diet keto memang less carbs tapi high fat, lho! Makanya, banyak orang yang benar-benar berhenti makan makanan berkarbohidrat. 

Tapi, banyak juga orang yang lupa dengan berbagai macam pantangannya. Soalnya, mereka yang fokus makan daging merah ternyata memilih daging merah yang salah. 

Nah, biar kamu juga nggak ikutan salah, lebih baik kamu mengingat 5 makanan yang banyak orang makan tapi nggak boleh dikonsumsi saat melakukan diet keto. 

1. Daging yang sudah diproses

Daging merah memang boleh dimakan saat kamu melakukan diet keto. Tapi, daging merah yang sudah diolah itu yang justru dilarang. 

Yogurt Low-Fat

Banyak orang yang memilih yogurt rendah lemak. Dengan anggapan, yogurt rendah lemak nggak akan menambah lemak di tubuh. 

Tapi, kalau kamu sedang diet keto, yogurt rendah lemak justru nggak boleh kamu konsumsi. Soalnya, meskipun rendah lemak, yogurt itu mengandung banyak karbohidrat yang berasal dari laktosa dalam susu. 

Makanan Kemasan Rendah Lemak

Sekarang ini, untuk mendukung program diet, banyak bermunculan makanan kemasan yang rendah lemak. Tujuannya untuk mengurangi asupan lemak sehingga diet orang-orang nggak terganggu. 

Tapi sayang, makanan kemasan meskipun rendah lemak termasuk makanan yang sudah melalui proses. Artinya, kamu nggak tahu apa saja bahan-bahan yang mereka gunakan sebenarnya. Selain itu, meskipun less sugar, kemungkin makanan itu mengandung pemanis buatan dan juga bahan-bahan lain yang nggak sehat. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading