Sukses

Lifestyle

Fakta Unik: 5 Definisi Cantik di Berbagai Negara, Bikin Terkejut!

Fimela.com, Jakarta Menjadi cantik adalah impian semua perempuan. Kalau biasanya di Indonesia defini cantik adalah perempuan yang memiliki tubuh ideal, berkulit mulus dan memiliki wajah yang sedap dipandang, rupanya nilai ini nggak berlaku di berbagai negara di dunia.

Ya, meski ada yang bilang cantik itu relatif, namun tetap saja ada hal-hal yang menjadi patokan untuk menilai cantiknya seseorang. Kriterianya pun bermacam-macam, dan berikut ini adalah berbagai definisi cantik dari berbagai negara yang akan membuatmu takjub!

1. Afrika Barat

Afrika Barat punya defini cantik yang berbeda dari kebanyakan negara yang menganggap perempuan kurus dengan kulit yang mulus adalah arti dari cantik.

Bagi mereka, perempuan cantik adalah mereka yang memiliki berat badan berlebih dan memiliki banyak stretch mark. Demi mendapatkan hal tersebut, orang tua mereka pun tak mengirim anak-anaknya ke kamp-kamp di mana anak perempuan mereka diberi makan 16.000 kalori per hari.

2. Iran

Jika banyak orang yang malu kalau ketahuan melakukan operasi plastik demi terlihaat cantik, di Iran hal itu adalah sebuah hal yang patut di banggakan, bahkan dapat menaikkan status sosial mereka jika melakukan operasi hidung dan menunjukkan perban dari lukanya.

3. Burma dan Thailand

Memiliki leher panjang dan mirip jerapah adalah definisi cantik dan anggunnya perempuan suku Kayan. Sejak usia 5 tahun, mereka akan dipakaikan cincin kuningan berat di lehernya, dan akan setiap tahunnya cicin itu akan ditambah sampai membuat leher mereka menjadi panjang.

4. Ethiopia

Suku Karo di Ethiopia menganggap jika bekas luka di perut adalah sebuah perhiasan indah, yang bisa menarik pria yang akan menjadi suaminya.

5. Kenya

Bagi suku Masai di Kenya, perempuan yang memiliki lubang telinga yang besar adalah definisi dari cantik. Untuk mendapatkan predikat tersebut, mereka bahkan menggunakan gading untuk melubangi telinga dan kemudian menjadikannya sebagai anting.

6. Perancis

Di Perancis, definisi perempuan cantik adalah mereka yang punya kecantikan alami. Ya, perempuan di sana tak pelu menggunakan make up tebal, karena wajah cantik natural adalah yang paling disukai.

7. Selandia Baru

Di Selandia Baru, memiliki bibir dan dagu bertato dan bibir berwarna adalah syarat untuk menjadi perempuan cantik di sana. Jadi jangan kaget ya kalau kamu bertemu dengan perempuan bertato di sana.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading