Fimela.com, Jakarta Setiap orang terlahir dengan kemampuan dan keistimewaan masing-masing, tak terkecuali lima perempuan berusia lanjut ini. Di usia mereka yang tak lagi muda, semangat dan keberanian mereka mencetak rekor dunia patut diacungi jempol.
BACA JUGA
Advertisement
Prestasi yang mereka ukir di usia lanjut ini pun tak main-main, ada yang dinobatkan sebagai astronot tertua, gamer, hingga terbang dengan paralayang diusia senja.
Biar nggak penasaran, berikut ini adalah lima nenek tak kenal usia yang berhasil mengukir prestasi dunia.
1. Johanna Quaas
Wanita berusia 86 tahun ini adalah Pesenam Tertua di dunia. Diusia yang tak lagi muda, Johanna masih bisa menunjukkan kelenturan tubuhnya dan melakukan berbagai gerakan senam balok.
2. Shirley Curry
Shirley dinobatkan sebagai Gamer Youtuber tertua pada 28 April 2018 lalu, tepatnya saat ia berusia 81 tahun. Kini, nenek 82 tahun itu telah memiliki 289 ribu pengikut di YouTube dan mengunggah ratusan video di salurannya.
Advertisement
Pembalap Tertua di Dunia
3. Jeannie Reiman
Saat berusia 90 tahun 106 hari Jeannie mengikuti balapan di Sunset Speedway di Stroud, Ontario, Kanada pada 3 Agustus 2003 lalu. Ia pun kemudian dinobatkan sebagai pembalap wanita tertua di dunia.
4. Peggy McAlpine
Usia senja bukan halangan untuk Peggy McAlpine melakukan kegiatan ekstreme. Saat berusia 104 tahun Peggy merebut kembali prestasi paraglide tandem yang pernah ia dapatkan diusia ke-100 dan sempat direbut oleh Mary Allen. Pada usia 106 tahun, Peggy meninggal dunia karena pneumonia.
Astronot Perempuan Tertua
5. Peggy Whitson
Perempuan kelahiran 9 Februari 1960 ini telah dinobatkan sebagai astronot wanita tertua saat berusia 56 tahun 282 hari oleh Guinness World Record. Whitson telah menyelami karier sebagai astronot sejak tahun 1996 dan ia pernah ke luar angkasa pada tahun 2002 dan 2007 untuk melakukan studi Ilmiah.