Sukses

Lifestyle

Ulang Tahun Hari Ini: Naysilla Mirdad dan 2 Artis Lainnya

Fimela.com, Jakarta Ada Naysilla Mirdad di urutan pertama Ulang Tahun Hari Ini edisi 23 Mei 2018. Lahir di Jakarta, 23 Mei 1988, hari ini, Naysilla Mirdad ulang tahun yang ke-30 tahun. Nay, begitu ia akrab disapa, mengawali kariernya di dunia hiburan pada 2005. Sinetron pertamanya adalah Liontin. Di sana, ia beradu peran dengan Nana Mirdad, kakaknya. 

Sejak saat itu, tawaran sinetron pun berdatangan. Naysilla sendiri memang terlahir dari orangtua yang lebih dulu eksis di dunia seni. Ibunya, Lydia Kandou, merupakan seorang pemain film era 80-an. Begitu pun ayahnya, Jamal Mirdad, seorang penyanyi dan aktor dari era yang sama dengan ibunya.

Naysilla Mirdad merupakan anak ke-tiga dari empat bersaudara. Kakaknya, Nana Mirdad, juga seorang pesinetron. Namun, setelah menikah dengan Andrew White, ia fokus mengurus keluarga dan pindah ke Bali. Berbeda dengan orangtua, Nana Mirdad dan dirinya, yang terjun ke dunia seni, Kenang Mirdad, memilih untuk tidak mengikuti.

Sejak awal kemunculannya, Naysilla Mirdad telah membintangi lusinan sinetron, FTV, dan iklan. Tak jarang, Naysilla kerap memerankan peran utama dalam sinetron yang dia bintangi.

Di usianya yang menginjak kepala tiga, Naysilla Mirdad masih memutuskan untuk melajang. Meski demikian, ia telah memiliki tambatan hati bernama Roestiandi Tsamanov. Keduanya menjalin hubungan sejak 2015 silam.

Sahrul Gunawan

Bagi kamu yang tumbuh dan berkembang di era 90-an, nama Sahrul Gunawan pasti nggak asing lagi di telinga. Lahir di Bogor, 23 Mei 1976, hari ini Sahrul Gunawan ulang tahun yang ke-42 tahun. Pria yang kerap disapa Alul ini mengawali kariernya di bidang modeling, yang kemudian merambah ke dunia tarik suara dan akting.

Sinetron yang melambungkan nama Sahrul Gunwan adalah Jin dan Jun. Masih ingat dengan sinetron tersebut? Kemudian, ia juga pernah berperan di sinetron Pernikahan Dini bersama Agnes Monica yang semakin membuat namanya melejit.

Alexandra Asmasoebrata

Nama Alexandra Asmasoebrata mungkin nggak begitu terkenal di dunia seni. Beda halnya di dunia balap mobil. Lahir di Jakarta, 23 Mei 1988, hari ini Alexandra Asmasoebrata ulang tahun yang ke-30. Ia merupakan satu-satunya pembalap perempuan Indonesia di kelas gokart maupun mobil formula.

Darah balapnya diturunkan dari sang ayah, Alex Asmasoebrata, yang juga seorang pebalap. Ia memulai debutnya pada usia 12 tahun di ajang balap gokart sebagai kadet 60 cc. Selain menjadi pebalap, Alexandra Asmasoebrata juga kerap menghiasi layar kaca dengan menjadi presenter dan model iklan.

Sempat gagal membina rumah tangga dengan Dias Baskara Dewantara, kini Andra, begitu sapaan akrabnya, telah dipersunting oleh keponakan Jusuf Kalla, Subhan Aksa.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading