Sukses

Lifestyle

Kaku dan Keras kepala, 3 Zodiak Ini Sulit Terima Perubahan

Fimela.com, Jakarta Hidup ini dinamis. Di mana banyak perubahan yang kita alami setiap harinya. Entah perubahan yang ada di dalam diri maupun di luar atau sekitar kita. Baik yang dikehendaki maupun nggak. Apa pun itu, satu kunci untuk menghadapi perubahan adalah menerimanya.

Sebab, dengan menerima, perubahan seperti apa pun akan terasa enteng dan keadaan akan baik-baik saja untuk dijalani. Sebaliknya, jika kamu kaku atau keras kepala, sebuah perubahan hanya akan bikin kamu berat melamgkah dan membuat keadaan jadi nggak asyik.

Jadi, dengan kemampuan adptasi dan penerimaan yang baik, sebuah perubahan tetap bisa dijalani dengan asyik. Konon kemampuan seseorang menerima perubahan bisa dipengaruhi oleh zodiak seseorang, lho. Kayak 3 zodiak yang akan dibahas berikut ini.

Dari 12 zodiak yang ada, tiga zodiak di antaranya adalah zodiak yang keras kepala. Dan hal ini berkaitan dengan perubahan. Dengan keras kepalanya, mereka sulit untuk menerima apalagi melakukan perubahan di dalam hidupnya. Siapa sajakah mereka? Dihimpun dari Your Tango, berikut ulasannya.

Taurus

Taurus tahu bahwa mereka nggak bisa mengendalikan semuanya, tetapi itu bukan berarti bahwa mereka baik-baik saja dengan perubahan yang disodorkan kepada mereka. Mereka keras kepala, dan jika perubahan harus terjadi, mereka ingin datang perlahan.

Mereka suka merasa seolah-olah mereka memegang kendali, dan ketika perubahan tak terduga terjadi, mereka malah merasa tersesat. Taurus mungkin nggak mengekspresikan secara langsung bagaimana mereka benci perubahan, tetapi pada kenyataannya, perubahan itu membuat mereka stres.

Aquarius

Aquarius menciptakan perubahan di hidupnya, tetapi itu bukan berarti mereka menyukainyanya. Apalagi kalau nggak ada hubungannya dengan mereka. Mereka menyukai kemajuan, tetapi yang nggak mereka sukai adalah perubahan yang berasal dari kekacauan atau memiliki efek negatif.

Karena mereka technology freaker, mereka akan menjadi orang pertama yang rela menunggu iPhone seri di depan toko daripada membeli pakaian baru atau makanan enak untuk dirinya sendiri. Aquarius menyukai apa yang mereka sukai dan nggak tertarik untuk mengubah berbagai hal.

Libra

Perubahan bisa sangat menakutkan bagi seorang Libra. Kenapa? Karena perubahan dapat melibatkan banyak hal yang nggak disukai oleh Libra seperti konflik, konfrontasi, dan ketidakharmonisan. Libra nggak yakin bahwa perubahan selalu membawanya ke arah yang lebih baik. Selain itu, mereka juga nggak yakin untuk mampu menangani perubahan atau efek setelahnya.

Meski demikian, Libra nggak akan mengakui bahwa perubahan membuat mereka nge-down. Sebab, mereka akan terus tersenyum dan bertindak seolah-olah semuanya baik-baik saja.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading