Sukses

Lifestyle

Semua Negara Bisa Belajar dari Denmark, Bagaimana Buat Masyarakatnya Bahagia

 

Jakarta The World Happiness, salah satu lembaga survey kebahagiaan masyarakat dunia, melaporkan bahwa Denmark tahun ini, dinobatkan jadi satu diantara tiga negara paling bahagia di dunia. Peringkat pertama diraih oleh Finlandia yang kemudian disusul dengan Norwegia. Suatu perbedaan yang diperoleh Denmark dari tujuh tahun sebelumnya. Hal ini dinilai dari hasil penelitian yang telah dilakukan lembaga The World Happiness, yang menyimpulkan bahwa, dalam beberapa tahun terakhir, masyarakat Denmark mengevaluasi kehidupan mereka menjadi lebih positif. 

 

Denmark memiliki pemerintahan yang stabil, tingkat korupsi publik yang rendah, dan akses  pendidikan dan perawatan kesehatan berkualitas tinggi. Negara ini memang memiliki pajak tertinggi di dunia, tetapi sebagian besar orang Denmark dengan senang hati mau membayarnya. Mereka percaya pajak yang lebih tinggi dapat menciptakan kualitas masyarakat yang lebih baik. 

Satu yang bisa dicontoh, masyarakat Denmark memiliki sebuah konstruksi budaya yang sangat mereka hargai, disebut "hygge" (diucapkan hÊŠÉ¡É™), yang diambil dari bahasa Denmark dengan arti “Sebuah Kenyamanan”. Namun definisi yang lebih baik dari hygge adalah "keintiman yang disengaja," yang mampu menciptakan suatu pengalaman bersama yang aman, seimbang, dan harmonis. Misalnya rasa sederhana yang tercipta dari secangkir kopi dengan sahabat di depan perapian saat piknik musim panas di taman. 

Baca juga :

Black Panther Jadi Film Terlaris Nomer 5 Sepanjang Masa

Penelitian tentang hygge telah menemukan bahwa di Denmark, konsep tersebut itu jadi bagian penting yang menciptakan kesejahteraan masyarakatnya. Hal tersebut bertindak sebagai pencegah terhadap bahaya stres, dan juga mampu menciptakan ruang untuk membangun persahabatan. Di negara yang sangat individual seperti Denmark, hygge dapat menciptakan keselarasan dan mampu memperkuat kepercayaan antara satu sama lain dalam lingkungan masyarakat. Setahun terakhir, hygge menjadi salah satu gaya hidup yang populer bahkan coba dipahami dan dipraktikan oleh orang-orang di berbagai belahan dunia.Tak heran, bila masyarakatnya dinobatkan jadi salah satu warga negara paling bahagia di dunia.

Baca juga :

Stranger Things Season 3: Upah Tertinggi Dipegang Millie Bobby Brown

(pic: Getty Images)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading