Jakarta Sejak awal September, masyarakat tanah air dirisaukan oleh kembali aktivnya salah satu gunung berapi yang berada di pulau Bali, Gunung Agung. Tak ada aktivitas membahayakan (meski sempat terjadi semburan abu vulkanik yang menutup penerbangan dari dan ke arah Bali), semua mengira bahwa Gunung Agung akan baik-baik saja. Namun hal sebaliknya terjadi, Sabtu, 25 November 2017 lalu, Gunung Agung mengeluarkan letusan lava yang mengagetkan warga Bali dan sekitar. Gemuruh bahkan terdengar sampai radius 12 KM dari letak Gunung Agung berada. Letusan lava yang melontarkan abu vulkanik setinggi 3.400 meter dan tersebar bahkan sampai ke wilayah lombok ini, ternyata terhitung letusan kecil bila dibandingkan dengan letusan dahsyatnya di tahun 1963, menurut Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG).
Advertisement
Gunung setinggi 3.142 meter di atas permukaan laut ini, kini sudah berada dalam status Awas, yakni kondisi paling memungkinkan terjadinya erupsi atau letusan besar. Peristiwa alam ini bukan hanya menjadi perhatian warga Bali dan sekitarnya, seluruh mata dunia kini tengah menyorot gunung berapi aktif yang berada di Kabupaten Karangasem, Bali tersebut. Terlebih sebagai tujuan wisata terkenal, arus transportasi sangat menentukan kelancaran perekonomian. Meski berada di Timur, dan abu vulkanik Gunung Agung diprediksi tak melewati jalur penerbangan, namun ternyata sudah banyak penerbangan yang dibatalkan akibat kondisi ini. Belum lagi dikarenakan berbagai pihak ikut meramalkan letusan besar yang akan terjadi lagi.
Berbagai foto tentang aktivitas letusan lava dan gumpalan asap tebal di atas puncak kawah Gunung Agung yang diambil dari kamera amatir maupun profesional kini tengah beredar di Internet. Para turis, masyarakat sampai selebriti tanah air maupun mancanegara ikut mengunggah foto serupa, dengan berbagai caption peduli dan berharap agar semua baik-baik saja. Sekilas bila menelusuri hashtag #prayforbali di Internet, wajar rasanya bila kita sedikit kaget atau bahkan takut saat melihat berbagai foto dan video aktivitas Gunung Agung. Memang lebih baik bila kita tetap tenang dan berdoa, agar keadaan Gunung Agung dan seluruh masyarakat setempat baik-baik saja. Stay safe Bali.