Jakarta Ayla Dimitri
Gaya pribadinya yang edgy, modern membuat siapa pun nggak bisa memalingkan muka dari halaman Instagram-nya. Dan bukan hanya berkutat pada dunia fashion, Ayla juga membagi inspirasi pada pengikutnya seputar dunia kesehatan dan kecantikan.
Advertisement
Belum cukup hanya di situ, sikapnya yang positif dalam mengangkat suatu hal, menggaris bawahi bahwa hidup ini terlalu indah untuk meributkan hater atau hal negatif lainnya. Maka tak heran, jika apapun yang ia ‘lempar’ di laman Instagram miliknya, minimal mendapat belasan ribu like dan beragam komentar hingga mengantarkannya menjadi figur publik di media sosial, dengan jumlah pengikut yang bergerak menuju angka 127 ribu.
Andra Alodita
Muda, cantik, dan berbakat. Tapi, bukan itu yang membuatnya menjadi ‘kesayangan’ di media sosial. Melainkan kekuatan dan ketegarannya saat menghadapi perjuangan untuk menyembuhkan diri dari hydrosalpinx atau perlengketan usus yang berefek pada infeksi tuba falopi. Juga, usahanya menjalani program bayi tabung yang berakhir pada kisah bahagia.
Awalnya, ia berbagi kisah sedih itu agar bisa turut memberikan informasi dari perjalanan medis yang ia alami sendiri. Tapi tak disangka, kisah itu malah makin mendekatkannya pada pembaca blog dan pengikutnya di media sosial. Di setiap potongan kisah yang ia bagi, ia tak pernah lupa menyisipkan semangat positif bahwa setiap kesulitan hanya datang sesaat dan hari yang lebih baik akan datang pada akhirnya. Dan, inspirasi itulah yang terus dicintai dan dinantikan oleh pengikutnya hingga membuatnya kini menjadi sosok terkenal di ranah Instagram.
Adinia Wirasti
Ada yang lebih menarik untuk diperhatikan dari akun social media milik aktris Adinia Wirasti ketimbang hanya mengagumi kecantikannya atau kiprahnya sebagai selebriti tanah air. Hal itu adalah jiwa dinamis perempuan berdarah Jawa ini, yang ia padukan secara apik dengan kehidupannya yang urban.
Ia tak canggung untuk menenggelamkan dirinya di alam liar Indonesia yang ia sebut sebagai ‘liburan’. Ia juga punya gaya penampilan tersendiri, yang tak mau didikte oleh tren kebanyakan. Dengan kata lain, menjelajahi satu per satu bagian kehidupannya di media sosial, bagaikan melihat album foto seorang perempuan Indonesia yang mandiri, percaya diri, tapi tetap apa adanya. Sungguh hal yang cukup langka di era serba pencitraan seperti sekarang ini.
Oktri Manessa
Media sosial memang wadah yang’ramah’ untuk siapapun. Tak hanya pesohor, kalangan medis semacam drg. Oktri Manessa pun, mendapat tempat istimewa di Instagram dengan jumlah follower hingga 50 ribuan.
Siapa ia sebenarnya dan apa yang membuatnya istimewa? Secara singkat, ia adalah pendiri klinik Oktri Manessa Dental Care (OMDC). Yang membuat profilnya unik, ia mengemas ulang pelayanan gigi yang sama berkualitasnya dengan klinik gigi yang umumnya mematok harga mahal dan tak ramah di kantong. Misi tersebut bermula saat ia menjalani masa bakti sebagai dokter di daerah Nangroe Aceh Darussalam, dan menghadapi kenyataan bahwa masih sangat minim pelayanan medis terutama gigi, yang memadai tapi terjangkau.
Dalam perjalanan bisnisnya yang akan memasuki tahun ke-3, dokter gigi penyuka warna pink ini tak surut untuk terus mengembangkan baktinya sebagai dokter gigi untuk semua kalangan. Dan, itulah yang membuatnya kian dikagumi serta kian terkenal di ranah social media.
Kalau mereka bisa, mengapa kamu tidak? Baygon membawa keempat nama perempuan berpengaruh ini untuk mendorongmu melakukan hal serupa, yakni menjadikan media sosial sebagai kekuatan untuk menginspirasi dan memotivasi perempuan-perempuan lainnya. Dengan bakat dan passion yang kamu miliki, maka sangatlah mungkin menjadi sosok-sosok inspiring seperti keempat perempuan di atas.