Sukses

Lifestyle

Ini 6 Hal yang Harus Kamu Persiapkan Sebelum Bulan Madu

Jakarta Bulan madu adalah waktu yang tepat untuk menghabiskan waktu bersama pasanganmu untuk menjelajahi daerah baru. Agar trip kalian berdua berjalan dengan sempurna, hal yang bisa dilakukan salah satunya adalah dengan memilih paket bulan madu yang terencana dengan baik. Berikut ini adalah beberapa tips persiapan bulan madu agar kamu dan pasangan bisa dengan mudah melakukannya.

Gunakan buku panduan

Tak usah sungkan untuk menggunakan buku panduan demi memaksimalkan bulan madu. Pilihlah buku panduan yang lengkap, meliputi peta, kata kunci, bahasa lokal daerah. Ingatlah untuk belajar percakapan sehari-hari daerah yang akan dikunjungi agar bisa mempermudah kamu berkomunikasi.

Membeli tiket perjalanan jauh-jauh hari

Paling tidak, cari tahu di mana kamu bisa mendapatkan tiket perjalanan untuk bulan madu. Hal ini berlaku baik untuk destinasi internasional maupun lokal. Bulan madu di Bali misalnya, membeli tiket jauh-jauh hari sebelum keberangkatan jelas mendapatkan keuntungan lebih. Mengingat Bali merupakan salah satu tujuan yang populer, membeli tiket jauh sebelum tanggal keberangkatan, harga yang ditawarkan biasanya lebih murah.

Ingatlah mengurus Visa

Jika kamu ingin melakukan perjalanan ke negara lain dengan bantuan Visa, pastikan untuk menghitung waktu pengurusan sedini mungkin. Cek kembali masa berlaku Visa kamu, karena jika telah hangus maka kamu butuh waktu lebih untuk mengurusnya.

Survei acara lokal daerah tujuan

Pastikan kamu tidak melewatkan acara-acara seru lokal daerah tujuan. Festival seni, upacara adat, dan konser musik biasanya menjadi salah satu destinasi bulan madu di Bali, dan kota-kota besar lainnya seperti Singapura, Bangkok, dan Tokyo. Jangan lupa juga untuk mencari tahu kuliner khas daerah tersebut. Rasakan kenikmatan daerah asli destinasi bulan madu kamu.

Lihat kondisi cuaca

Terdengar klise, namun ini memang penting. Kamu tentu tidak ingin bulan madu nanti menjadi sia-sia lantaran hujan menerpa. Maka, rencanakan waktu bulan madu berdasarkan perkiraan cuaca musim tersebut. Setidaknya kamu berusaha untuk menyamakan situasi dan kondisi yang terbaik untuk bulan madu.

Catat nomer telepon penting

Jangan lupa untuk mencatat nomer telepon penting di momen bulan madu kamu. Kontak hotel, maskapai, dan tourguide adalah keharusan. Jangan lupa!

Fotokopi semua data pengenal Anda

KTP, SIM, dan Paspor, wajib untuk kamu fotokopi demi keberlangsungan perjalanan.

Uang Tunai

Cari tahu tempat menukar uang pecahan sebelum berangkat. Jangan lupa untuk memperhitungkan kurs antar mata uang negara yang akan kamu kunjungi. Ingatlah selalu untuk tidak menyimpan uang hanya di satu tempat tertentu. Jadi jika terjadi apa-apa, kamu masih memiliki uang cadangan.

 

Penulis: Andwi F. Larasati 

Foto: Jose Villa

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading