Sukses

Lifestyle

Hindari Terlilit Hutang

Jakarta Banyak cerita tentang seramnya terlilit hutang kartu kredit. Kartu kredit sebenarnya hanya untuk memudahkan transaksi dan pemakaiannya jangan lebih besar dari kemampuanmu untuk membayar.

Setiap kamu memakai kartu kredit, pastikan kamu punya uang sebesar yang akan ditagihkan nanti. Jika terlanjut berhutang, selesaikan secepatnya. Sisihkan sebesar 30% dari gaji untuk membayarkan hutang kartu kredit. Jika ingin menggunakan fasilitas cicilan ringan yang disediakan kartu kredit, pastikan kamu memiliki dana sebesar dua bulan. Lebih baik lagi, gunakan fasilitas cicilan ringan hanya untuk mendapatkan diskon pembelian barang tersebut, bukan karena kamu kekurangan dana untuk membeli.

Biasakan untuk memakai kartu kredit untuk hal yang perlu saja. Misalnya booking hotel, pembelian tiket pesawat atau dana dadakan seperti pembayaran rumah sakit. Jangan biasakan memakai kartu kredit untuk hal-hal sesimple seperti belanja bulanan.

Be a smart spender, Fimelova!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading