Ada beberapa teknologi terbaik yang bisa membantu perjalananmu semakin menyenangkan. Mulai dari membeli tiket pesawat hingga mencari penginapan akan lebih mudah jika kamu menggunakan fasilitas internet. Untuk memudahkan kamu mengakses ini, aplikasi yang ada dalam iPhone dan iPad akan sangat membantumu.
Christopher J. Nassetta, presiden dan CEO Hilton mengatakan bahwa dia tidak pernah sekalipun bepergian tanpa membawa iPad. “iPad tidak hanya membuat saya tetap terhubung dengan kantor dan berbagai aplikasi lainnya, tetapi juga membuat saya update dengan berita-berita terbaru,” Nassetta menambahkan.
Selain itu, buat kamu yang ingin bepergian dengan anak dengan jangka waktu yang cukup lama, kamu bisa memenuhi iPad-mu dengan beberapa aplikasi games yang bisa dinikmati anakmu sepanjang perjalanan. Aplikasi games di dalam iPad cukup ampuh untuk membuat anakmu tenang selama dalam perjalanan.
Advertisement
Saat bepergian pastinya akan sangat menyebalkan jika kamu tiba-tiba terjebak dalam hujan. Aplikasi WeatherBug Elite dalam iPad dapat kamu manfaatkan untuk melihat prakiraan cuaca di tempat yang akan kamu kunjungi.
Kalau kamu bingung mengunjungi tempat-tempat keren di kota yang menjadi tujuan perjalananmu, aplikasi National Geographic World Atlas HD bisa kamu andalkan untuk mengintip beberapa lokasi yang sangat layak menjadi destinasi wisata tujuanmu.
Itu hanya segelintir aplikasi dalam iPad yang bisa membantu perjalananmu menjadi lebih mudah dan menyenangkan. Masih banyak aplikasi yang dieksplorasi dan bisa kamu manfaatkan selama perjalanan.
Kalau menurutmu, teknologi apa yang terbaik untuk menemani perjalananmu?