Sukses

Lifestyle

Wanna Be the Next Kate Middleton?

Kate MiddletonUntuk bisa tampil sempurna di hari pernikahannya, Kate Middleton rela menurunkan beberapa kilogram berat tubuhnya. Menurut sebuah sumber, Kate menjalani Dukan Diet selama kurang lebih 40 hari. Dan ternyata, bukan cuma Kate Middleton yang menjalani pola diet asal Perancis ini, Jennifer Lopez pun dikabarkan juga salah satu pengikut setia Dukan Diet.

Dukan Diet diperkenalkan oleh seorang ahli gizi asal Perancis, Dr Pierre Dukan, lewat sebuah buku yang berjudul The Dukan Diet. Dukan diet merupakan pola pengaturan makan dengan cara banyak mengonsumsi asupan protein dan mengurangi jumlah asupan karbohidrat. Sehingga dalam waktu singkat, kamu bisa mendapatkan bentuk tubuh sempurna yang kamu inginkan.

Dukan diet ini terbagi atas empat fase, fase “serangan” asupan protein, fase asupan sayuran, fase konsolidasi, dan fase stabilisasi. Dukan Diet menjanjikan orang-orang yang mengikuti pola ini bisa kembali untuk mengonsumsi makanan secara normal jika mereka sudah mencapai berat badan yang diinginkan. Nah, untuk bisa mencapai itu semua, kamu harus bisa mengikuti empat tahapan diet tersebut.

  • Asupan protein sangat penting dalam Dukan DietFase “serangan” asupan protein: Selama fase ini kamu hanya boleh mengonsumsi protein, misalnya daging, ikan, makanan laut, dan produk susu olahan dengan lemak 0%. Fase ini akan berlangsung selama 3—10 hari (tergantung target yang kamu inginkan). Selama fase ini, dijamin berat badan kamu akan berkurang.
  • Fase asupan sayuran: Seperti fase pertama, kamu bisa menambahkan sayuran ke dalam menu proteinmu, misalnya saja kentang, kecambah, dan buncis.
  • Fase konsolidasi: Dalam fase ini kamu bisa mulai makan secara kembali dengan perlahan untuk menghindari berat badan kamu naik kembali dengan cepat. Jalani fase ini selama 10 hari.
  • Fase stabilisasi: Kamu bisa kembali makan secara normal. Tapi, dengan catatan kamu harus mengikuti aturan berikut: harus bisa (hanya) mengonsumsi protein murni selama satu hari dalam seminggu atau makan 3 sendok gandum setiap hari.

Untuk menunjang diet yang sedang kamu jalani, tentunya olahraga juga sangat diperlukan. Olahraga minimal 20 menit harus kamu lakukan rutin setiap hari.

Namun, setiap hal yang kita lakukan pasti akan memiliki dampak postif dan negatif, begitu pun dengan Dukan Diet. Dampak positif Dukan Diet adalah berat badan akan menyusut sangat cepat, terkontrol, dan bisa bertahan dalam jangka waktu lama. Sedangkan dampak buruknya, kekurangan serat dan nutrisi (selama fase “serangan” protein) biasanya akan dialami para pengikut Dukan Diet. Tentunya hal ini akan menimbulkan masalah pada pencernaanmu dan seringkali menyebabkan konstipasi.

Nah, FIMELA Friends tertarik untuk mencoba Dukan Diet? Sebaiknya konsultasi dengen dokter gizimu selama menjalani diet ini karena bagaimanapun juga, kesehatan adalah hal yang paling penting. And don’t forget to share your experience…

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading